Hujan Deras Pagi Ini, Sebagian Wilayah Jakarta Banjir Lagi

Hujan Deras Pagi Ini, Sebagian Wilayah Jakarta Banjir Lagi
Banjir di Jalan Gatot Subroto. (@TMCPoldaMetro)
Editor: S.N.A Hot News —Sabtu, 18 Januari 2020 09:15 WIB

Terasjabar.id - Jakarta diguyur hujan cukup deras, Minggu (18/1/2020) pagi ini. Hujan di mulai sejak pukul 05.00 WIB di Jakarta Selatan. Sampai kini hujan masih mengguyur.

Hujan deras pun menggutur di Jakarta Barat. Sejumlah ruas jalan digenangi banjir.

Seperti dipantau dari Twitter @TMCPoldaMetro, Jalan Jenderal Gatot Subroto di Kuningan banjir. Ketinggian sekira 20 cm.

"Genangan air di Jl Gatot Subroto sebelum Traffic light Kuningan, Pengguna jalan agar waspada dan hati hati," begitu informasi @TMCPoldaMetro, Minggu pagi.

Dilansir dari Suara.com, Jalan Arjuna Selatan juga banjir. Ketinggian air sampai 30 cm. Namun masih bisa dilewati kendaraan roda 2 dan 4.

Banjir juga terjadi di Pos Pengumben.

"Pengguna jalan agar waspada dan hati-hati," kicau lagi.

Tak hanya di kawasan Jakarta Barat, Jalan Gerbang Pemuda Senayan Jakarta Pusat juga banjir. Begitu juga Semanggi.

Genangan air di Jala Gatot Subroto setelah Traffic light Kuningan arah Semanggi. Pengguna jalan agar waspada dan hati-hati," Kicau @TMCPoldaMetro lagi.

Hujan Deras Pagi Ini Sebagian Wilayah Jakarta Banjir Lagi


Loading...