Hujan Deras Sejak Dini Hari, Sejumlah Ruas Jalan di Jakarta Tergenang

Hujan Deras Sejak Dini Hari, Sejumlah Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
Genangan air di Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Sabtu (18/1/2020). (Foto: TMC Polda Metro).
Editor: Admin Hot News —Sabtu, 18 Januari 2020 08:38 WIB

Terasjabar.id - Hujan deras yang mengguyur Jakarta sejak Sabtu (18/1/2020) dini hari menyebabkan genangan air di sejumlah ruas jalan di Jakarta Barat. Salah satunya Jalan Arjuna Selatan dengan ketinggian air mencapai 30 sentimeter dan di Jalan Tanjung Duren, yang dikutip dari inews.id.

Selain itu di Jalan Pos Pengumben dan simpang Slipi Jaya. Genangan air juga terjadi di sejumlah titik di Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan. Mulai dari Jalan Gatot Subroto, Jalan Cikini Raya, Jalan Traffic light Millenuim Tanah Abang dan Jalan Jenderal Sudirman.

Genangan air di sekitar ruas Jalan Pos Pengumben, Jakarta, Sabtu (18/1/2020). (Foto: TMC Polda Metro).
Genangan air di sekitar ruas Jalan Pos Pengumben, Jakarta, Sabtu (18/1/2020). (Foto: TMC Polda Metro).

 

"Genangan air di Jalan Gatot Subroto setelah traffic light Kuningan arah Semanggi," dikutip dari TMC Polda Metro Jaya, Sabtu (18/1/2020).

Kemudian di Jalan Gerbang Pemuda Senayan dan Jalan Pulo Gundul Tanah Tinggi. Sementara di wilayah Jakarta Timur genangan air juga terjadi di Jalan Sutomo, Cawang. Ketinggian air mencapai hampir melebihi betis orang dewasa.

Genangan air di Jalan Pemuda, Senayan, Jakarta, Sabru (18/1/2020). (Foto: TMC Polda Metro).
Genangan air di Jalan Pemuda, Senayan, Jakarta, Sabru (18/1/2020). (Foto: TMC Polda Metro).

Genangan air juga terjadi di wilayah Kepala Gading, Jakarta Utara, namun masih bisa dilintasi kendaraan.

Pantauan dari TMC Polda Metro, sejumlah polisi sibuk mengatur arus lalu lintas yang tersendat karena genangan air. Pengendara yang melintas diimbau hati-hati dan menjaga keselamatan.

Hujan Deras Sejak Dini Hari Sejumlah Ruas Jalan di Jakarta Tergenang Bankir Jakarta


Loading...