Tak Hanya Banjir Rob, Hujan Disertai Angin Kencang Masih Intai Jatim

Tak Hanya Banjir Rob, Hujan Disertai Angin Kencang Masih Intai Jatim
(Detik News : Google)
Editor: Jajang Hot News —Rabu, 8 Januari 2020 13:04 WIB

Terasjabar.id - Tidak hanya banjir rob, hujan deras disertai angin kencang juga diprediksi masih akan terjadi di sejumlah wilayah Jawa Timur. Peristiwa itu diprediksi terjadi hingga 12 Januari mendatang.Kasi Data dan Informasi BMKG Klas I Juanda, Teguh Tri Susanto mengatakan, di Surabaya masih berpotensi terjadi hujan lebat disertai petir dan angin kencang. Menurutnya, saat ini wilayah Jatim sudah mendekati puncak musim hujan.


"Berdasarkan kondisi tersebut, BMKG Juanda Surabaya memperkirakan potensi cuaca ekstrem selama periode 6 sampai 12 Januari 2020," kata Teguh, dilansir dari detik.com di Surabaya, Rabu (8/1/2020).Teguh juga mengimbau masyarakat untuk selalu meningkatkan kewaspadaan. Terutama pada angin kencang yang merobohkan tiang listrik hingga pepohonan.


"Waspadai adanya curah hujan dengan intensitas lebat yang dapat disertai kilat petir dan angin kencang yang berpotensi terjadi di wilayah Jawa Timur," imbuhnya.Selain Surabaya, Teguh menyebut ada daerah lain yang juga dilewati hujan lebat dan angin kencang.


Seperti Bangkalan, Banyuwangi, Bondowoso, Gresik, Jember, Jombang, Kabupaten Blitar, Kabupaten Kediri, Kabupaten Malang, Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Pasuruan dan Kabupaten Probolinggo.Kemudian Kota Batu, Kota Blitar, Kota Kediri, Kota Malang, Kota Mojokerto dan Kota Pasuruan. Lalu Kota Probolinggo, Lamongan, Lumajang, Magetan, Pacitan Pamekasan, Pulau Bawean, Sidoarjo, Situbondo, Sumenep, Trenggalek, Tuban dan Tulungagung.

bmkg angin kencang hujan deras


Loading...