Smartphone di 2020 Poni Kamera Mulai Ditinggalkan dan Beralih Ke ini

Smartphone di 2020 Poni Kamera Mulai Ditinggalkan dan Beralih Ke ini
(m.dailyhunt.in : Google)
Editor: Epenz Teras Techno —Kamis, 2 Januari 2020 17:53 WIB

Terasjabar.id - Pengamat ponsel Herry Setiadi Wibowo menggungkapkan bahwa desain poni pada ponsel akan mulai ditinggalkan pada 2020. Lebih dari itu, Herry menambahkan bahwa beberapa vendor mulai menerapkan kamera ponsel di layar.

"Perlahan mulai ditinggalkan (poni pada ponsel). Beralih ke punch hole hingga underdisplay camera," kata pria yang akrab Herry SW kepada Okezone, Rabu (1/1/2020).

Lebih lanjut, Herry menambahkan bahwa pasar ponsel terbesar di Indonesia masih berasa diangka Rp2 juta hingga R4 jutaan.

2020, Ponsel dengan Poni Mulai Ditinggalkan?

Sebelumnya, Herry SW mengungkapkan bahwa persaingan ponsel di tahun ini yang terjadi antara ponsel merek China dan Samsung akan semakin sengit.

"Merek-merek lain, termasuk Nokia dan aneka merek lokal, posisinya bak penggembira saja. Walaupun pertempuran di pasar ponsel Indonesia sudah sangat ketat, hal itu tak menyurutkan minat pendatang baru. Merek baru akan meramaikan pasar ponsel Indonesia pada 2020," imbuh Herry SW. Disadur dari Okezone.com

Smartphone Kamera Selfie Poni Punch Hole Underdisplay Camera


Loading...