Meriah, Gebyar Bulan Bahasa dan Festival Literasi 2024 di SMPN 2 Garut

Meriah, Gebyar Bulan Bahasa dan Festival Literasi 2024 di SMPN 2 Garut
Editor: Jajang Teras Garut —2 jam 10 menit lalu

TERASJABAR.ID - SMPN 2 Garut yang biasa disebut Doega menggelar acara Gebyar Bulan Bahasa dan Festival Literasi 2024 dengan meriah. Dilaksanakan mulai hari Jumat-Sabtu, 25-26 Oktober 2024.

Menurut kepala SMPN 2 Garut, Darsono, S.Pd., M.Pd., kegiatan seperti ini telah menjadi agenda tahunan dalam rangka menguatkan program literasi di sekolah. "Bedanya tahun ini lebih meriah karena berkolaborasi dengan dunia usaha dan industri kreatif," terangnya.

Sejalan dengan pernyataan kepala sekolah, Humas SMPN 2 Garut yang merupakan penggagas acara ini, Epon Maftuhah, M.Ag menyampaikan bahwa SMPN 2 Garut sudah saatnya membuka kerjasama lebih luas dengan pihak-pihak yang memliki visi sama.

"Doega sebagai sekolah yang sudah diakui masyarakat Garut sebagai sekolahnya para juara sudah saatnya berkolaborasi dengan pihak-pihak yang memiliki semangat yang sama dalam hal pendidikan generasi, oleh karenanya literasi menjadi keniscayaan," ungkapnya.

Menurut Epon Maftuhah, literasi bukan hanya seremonial membaca 15 menit sebelum memulai jam pelajaran pertama tetapi lebih dari itu. Literasi adalah kemampuan memahami, menginternalisasi, mengomunikasikan dan membumikan nilai-nilai yang kita baca dalam kehidupan sehari-hari.

Selanjutnya pegiat literasi Kabupaten Garut ini menyampaikan kegiatan yang ada dalam Gebyar Bulan Bahasa dan Festival literasi Doega 2024 ini terdiri dari:
1. Lomba-lomba keliterasian
2. Pelatihan menulis cerita anak bekerjasama dengan Gramedia dan Gema Insani Jakarta.
3. Pelatihan menulis on line bekerjasama dg Littera (komunitas literasi pelajar Garut)
4. Workshop clay with playin studio dan Emina
5. Tampilan seni tradisional
6. Tampilan seni modern
7. Bazar buku gramedia
8. Bazar kuliner hits Garut
9. Bazar merchandise
10. Pameran literasi dan seni
11. Stand-stand dan open stage untuk rekanan Doega
12. Special performance dari Papaboy, grup Rapp dari Jakarta
13. Talkshow tentang Menjadi pembelajar dengan membaca. (Littera, Sukses karirku, PD, penerbit dan penulis).
14. Wakaf buku untuk perpustakaan Doega

Dalam hal kepanitiaan terdiri dari SC (Steering Commetee) yaitu Kepala sekolah dan para wakasek. Adapaun panitia lapangan, OC (Organizing Cometee) oleh pengurus OSIS.

Pihak-pihak yang diajak kerjasama dalam acara ini adalah: sukses karirku (star up Digital tentang parenting), al Malik tour and travel umroh dan haji, Emina, playin studio, Grab, lazatto, littera, Gramedia,Gema Insani, parmawijaya Dendasasmita dan BRI. Adapun Tema yang diambil adalah Membangun generasi literat yang berakal sehat untuk bangsa yang bermartabat.

Kegiatan ini bersifat terbuka untuk umum, maka sekolah lain dan masyarakat umum pun bisa hadir.***Jajang Sukmana

SMPN 2 Garut Kota


Loading...