Tes Kebugaran UPT Puskesmas Pasundan Bersama Korwil Pendidikan Garut Kota

Tes Kebugaran UPT Puskesmas Pasundan Bersama Korwil Pendidikan Garut Kota
Rahmat, S.Pd (Ketua PGRI), Hj. Eulis Dahniar, SKM., M.MKes (Kapus Pasundan), Drs. H. Jujun Junaedi, M.Pd (Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Garut Kota), dan Suwarso, S.Ag., M.Pd (Ketua K2S).
Editor: Jajang Teras Garut —Kamis, 3 Oktober 2024 20:40 WIB

TERASJABAR.ID - Kamis (3/10/2024). UPT Puskesmas Pasundan bekerjasama dengan Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Garut Kota melakukan screening kesehatan sekaligus cek kebugaran di SOR Kerkhof, Jl. Guntur Melati No.11, Haurpanggung, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat.

Kegiatan ini merupakan salah satu program Puskesmas dengan sasaran anak-anak usia sekolah, dan remaja. Namun untuk kali ini orang-orang dewasa, para ASN khususnya yang berada di wilayah kerja Puskesmas Pasundan.

Menurut Kepala UPT Puskesmas Pasundan, Hj. Eulis Dahniar, SKM., M.MKes., screening kesehatan ini rutin dilakukan setiap tahun, dan memang baiknya setahun dua kali karena manfaatnya besar, tapi karena disibukan dengan kegiatan lain yang harus dilakukan, akhirnya setahun sekali.

Orang tidak sadar dengan kondisi dirinya, misalkan adanya penyakit yang ada. Nah, dengan screening ini bisa dilakukan antisipasi untuk pencegahannya, jangan sampai jatuh ke trek sakit yang lebih lama.

Sehat itu belum tentu bugar, nah di sinilah saatnya dicek kondisi sehat itu, apakah sudah sesuai dengan bugarnya. Karena kalau yang namanya bugar itu, bisa melakukan aktivitas dengan lebih berkualitas, dan lebih efektif.

Intinya, untuk sehat itu adalah dengan menerapkan pola hidup sehat sejak dini, salah satunya harus mengenal Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) yaitu suatu gerakan yang bertujuan untuk gaya hidup sehat, disini ada kesehatannya, dan ada aktivitas fisiknya.

Tidak bugar itu banyak efeknya, khususnya bagi anak-anak malas sekolah, terlihat lesu yang tentunya akan berdampak pada kecerdasannya. Untuk itu, pihak UPT Puskesmas Pasundan gencar melaksanakan penyuluhan pada satuan pendidikan yang telah ada kesepakatan bersama.

Pihak UPT Puskesmas Pasundan berharap, ada kerjasamanya dari masyarakat, khususnya guru-guru di sekolah untuk sadar berhenti merokok, karena guru itu sebagai rule model anak didiknya.

"Kami mohon bantuannya, supaya pola hidup bersih sehat, tertanam sejak dini, tidak ada yang sakit produktivitas tinggi, anak-anak bisa belajar dengan giat, dan bisa berprestasi. Kalau anak-anak sehat bisa cepat menangkap pengetahuan di sekolah," tandas Hj. Eulis.

Tes kebugaran kali ini berupa pemeriksaan kesehatan untuk mengetahui kondisi kesehatan jantung dan paru dengan cara berjalan berjalan 1.600 meter (empat putaran) di jalur lintasan lapangan Kerkhof, dan diakhiri dengan pengukuran gula darah, berat dan tinggi badan.

Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Garut Kota, Drs. H. Jujun Junaedi, M.Pd., berharap, kesehatan ini tak hanya untuk anak-anak saja, tapi semua guru-gurunya juga sehat, termasuk para kepala sekolahnya. Karena, terang H. Jujun, untuk melaksanakan tugas itu harus dalam keadaan sehat, supaya maksimal. ***Jajang Sukmana

Tes Kebugaran UPT Puskesmas Pasundan Bersama Korwil Pendidikan Garut Kota


Loading...