Semangat HUT RI ke-79 di SMPN 1 Garut

Semangat HUT RI ke-79 di SMPN 1 Garut
Rd. Yusup Satria Gautama, M.Pd., selaku Kepala SMPN 1 Garut menggunting pita, tanda dimulainya Karsagar pada Kamis (22/8/2024).
Editor: Jajang Teras Garut —Kamis, 22 Agustus 2024 16:21 WIB

TERASJABAR.ID - Karsagar (Karnaval Spensagar) berpakaian budaya Nusantara jadi pembuka rangkaian memeriahkan HUT RI ke-79 di SMPN 1 Garut, Jl. A. Yani No. 43, Kelurahan Pakuwon, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat pada Kamis (22/8/2024).

Rd. Yusup Satria Gautama, M.Pd., selaku kepala sekolah secara resmi membuka Karsagar yang bertajuk "Pusaka Spensagar" (Pusat Keunggulan Karya Indonesia) ini, dengan simbol pemukulan Goong, serta pengguntingan pita di depan pintu gerbang sekolah.

Adapun rute Karsagar, dari sekolah (Jl. A. Yani) menuju Jl. Cimanuk (Maktal), kemudian Jl. Papandayan - Jl. Cikuray, dan kembali ke sekolah.

Yusup mengaku bangga kepada semua guru-guru dan TU atas semangat yang diberikan pada seluruh siswa-siswinya. Ia juga merasa bangga melihat tampilan-tampilan pakaian kelas 7 hingga kelas 9 yang penuh semangat dalam memperingati 17 Agustusan.

"Terima kasih atas kreasi-kreasi "Pusaka Spensagar" Pusat Keunggulan Karya Indonesia. Semuanya untuk merayakannya dengan semangat," tandasnya.

Usai Karsagar, siswa-siswi termasuk guru-guru dan TU mengikuti berbagai perlombaan diantaranya tarik tambang, fashion show, trenggiling, duo balon, e-sport, e-poster, dll.

Sementara menurut, Tyandra Maisaan Naafilah (9-H) selaku Ketua OSIS, mengatakan, sebelum kegiatan pihaknya melakukan briefing, menggabungkan atau mewadahi aspirasi-aspirasi, dan kolaborasi kreativitas, seperti dekorasi memanfaatkan bahan daur ulang, bukan membeli.

Selain itu, ia mengungkapkan SMPN 1 Garut sekolah ternama dan favorit, sehingga menjadi termotivasi tersendiri kalau misalkan menunjukkan ke yang lain, bahwa kita emang bisa, apalagi memeriahkan 17-an ini, memang harus dari hati yang terdalam, dan terdorong sendiri posisinya.

"Terima kasih buat teman-teman SMP Negeri 1 Garut yang sudah berpartisipasi dengan OSIS dalam memeriahkan HUT RI ke-79 yang bisa menghasilkan, dan memeriahkan kesempatan ini dengan lancar, Alhamdulillah," ucapnya.

Tyandra juga mengucapkan terima kasihnya pada kepala sekolah, pembina dan lainnya karena telah didukung sepenuhnya, dan beberapa kekurangannya dibantu.

"Semoga kedepannya SMPN 1 Garut tetap menjadi sekolah favorit di Garut, dan juga pastinya tidak melupakan hari-hari besar di Indonesia," tandasnya. ***Jajang Sukmana

Kabar Wiyata HUT RI ke-79


Loading...