POMG SDN 8 Sukamentri Garut Kota Meriahkan HUT RI ke-79 Dengan Berbagai Perlombaan

POMG SDN 8 Sukamentri Garut Kota Meriahkan HUT RI ke-79 Dengan Berbagai Perlombaan
Editor: Jajang Teras Garut —Selasa, 20 Agustus 2024 13:46 WIB

TERASJABAR.ID - Memeriahkan HUT RI ke-79, Persatuan Orang Tua Murid dan Guru (POMG) SDN 8 Sukamentri menggelar lomba tumpeng, jalan santai dan karnaval dengan kostum bertemakan "Nusantara Baru Indonesia Maju" yang mencerminkan semangat untuk pembaharuan dan kemajuan berkelanjutan dengan kostum karnaval berkebhinekaan baik lokal maupun global, Selasa (20/8/2024).

Ketua POMG SDN 8 Sukamentri, Resti Fauzi mengatakan, kegiatan hari ini yang terakhir, sebelumnya kemarin pada Senin, 19 Agustus 2024 telah dilangsungkan lomba estafet air, makam kerupuk, memasukkan paku kedalam botol, joget kursi, joget balon, dan tarik tambang.

Menurutnya, kegiatan dimaksudkan untuk mempererat tali silaturahmi diantara semua orang tua kelas 1 hingga kelas 6. Dan ia mengaku Ketua POMG baru, karena ketua yang dulu (Ibu Pipit) anaknya sudah masuk di jenjang selanjutnya.

Adapun perlombaan ini sifatnya antar kelas, baik fashion show maupun tumpeng. Ia berharap, melalui rasa kekeluargaan diantara para orang tua juga dengan pihak sekolah terjalin kuat.

"Kegiatan ini akan dijadikan bahan evaluasi untuk kedepannya, dan tidak menutup kemungkinan ada kegiatan-kegiatan lainnya seperti Parenting atau hal lainnya," ucapnya.

Ia mengucapkan terima kasihnya kepada seluruh orang tua dan pihak sekolah dan pihak lain yang telah mendukung kegiatan ini, dan semoga pengorbanan waktu, tenaga dan hal lainnya mendapat balasan Allah SWT., berlipat-lipat.

Beberapa peserta lomba tumpeng mengaku senang dengan kegiatan ini. Selain itu, mereka menerangkan, untuk lomba tumpeng ini semua pembuatan harus dibuatkan sendiri oleh masing-masing kelas, dan divideokan setiap tahapnya.

"Bagi kami yang baru, mungkin hanya semampunya saja, dan pasti akan jadi evaluasi untuk lomba tahun berikutnya," juara para orang tua kelas 1. ***Jajang Sukmana

Kabar Wiyata


Loading...