Berikut Beberapa Tips Cegah Perut Kembung saat Berbuka Puasa

Berikut Beberapa Tips Cegah Perut Kembung saat Berbuka Puasa
Ilustrasi (Halodoc : Google)
Editor: Epenz Life Style —Jumat, 24 Maret 2023 15:36 WIB

Terasjabar.id -- Perut kembung dan begah sering kali menjadi permasalahan yang umum terjadi saat buka puasa. Selain terasa tidak nyaman, perut kembung juga dapat mengakibatkan masalah kesehatan yang lebih serius jika diabaikan.

Salah satunya dapat memicu asam lambung. Oleh karena itu, sangat penting untuk menjaga pola makan saat berbuka puasa untuk mencegah terjadinya perut kembung.

Dilansir dari laman sehatq.com, ada beberapa tips untuk mencegah perut kembung saat buka puasa. 

1. Mengurangi Konsumsi Makanan Manis

Salah satu pemicu perut kembung saat berbuka adalah terlalu banyak mengonsumsi makanan yang manis. Pada dasarnya, gula berlebih dari makanan yang kita konsumsi membutuhkan waktu yang tidak sebentar untuk bisa dicerna tubuh.

Akibatnya, makanan tersebut akan berada di dalam lambung dalam waktu yang cukup lama. Salah satu dampak yang dirasakan terlalu banyak makan makanan yang manis adalah perut kembung dan begah. 

2. Jangan Makan Terlalu Kenyang

Makan teralu banyak juga bisa menyebabkan perut terasa penuh dan kembung saat berbuka. Sistem metabolisme dalam tubuh memproduksi enzim dalam jumlah yang terbatas. Saat makan terlalu kenyang, lambung juga akan memproduksi asam yang berguna untuk memecah nutrisi makanan.

Jika asam tersebut diproduksi secara berlebihan, akan berpotensi menyebabkan asam lambung. Salah satu gejalanya adalah perut terasa penuh dan kembung.

3. Hindari Makanan atau Minuman yang Mengandung Gas

Makanan atau minuman yang mengandung gas juga dapat memicu perut kembung saat berbuka puasa. Selain memicu rasa tidak nyaman, perut kembung jika dibiarkan akan menimbulkan masalah kesehatan yang lebih serius seperti asam lambung. Hindari makan makanan yang berbahan kacang-kacangan, kubis dan minuman bersoda.

4. Makan secara Perlahan

Makan secara perlahan dapat membantu mencegah perut kembung saat berbuka. Saat kita makan dengan terburu-buru, makanan yang masuk ke dalam lambung tidak akan halus.

Hal ini mengakibatkan lambung akan bekerja lebih keras dengan cara memproduksi asam secara berlebihan. Akibatnya, perut akan terasa penuh gas dan menimbulkan rasa tidak nyaman.


Disadur dari Yoursay.id 

PErut Kembung Puasa Ramadan


Loading...