RESEP-RESEP Olahan Udang Biar Nggak Bosen Itu-itu Saja ! Udang Mentega Enak Bingit !

RESEP-RESEP Olahan Udang Biar Nggak Bosen Itu-itu Saja ! Udang Mentega Enak Bingit !
Hipwee
Editor: Malda Kuliner —Jumat, 20 Januari 2023 15:24 WIB

Terasjabar.id - Dari sekian banyak jenis seafood, udang termasuk bahan makanan yang paling banyak digemari dan dikombinasikan menjadi berbagai kreasi olahan lainnya.

Mulai dari masakan rumahan hingga restoran bintang lima, menu olahan udang selalu menjadi menu pilihan yang best seller.

Tertarik untuk mencoba membuat masakan udang sendiri? Namun bingung bagaimana mengolah udang menjadi masakan yang lezat?

Nah, berikut ini ada 10 resep olahan udang sederhana yang bisa dijadikan referensi untuk memasak sajian udang di rumah. Simak yuk!

Daftar Isi  tampilkan 

10 Resep Olahan Udang

1. Resep Tumis Udang

Tumis Udang
Tumis udang, image by : pixabay

Bahan :

– 100 gram udang

– 3 siung bawah merah, diiris tipis-tipis

– 2 siung bawang putih, diiris tipis-tipis

– 3 cabai merah atau sesuai selera

– 200 gram wortel potong kotak kecil atau sesuai selera

– 1 jagung manis yang dipipil

– Garam dan merica bubuk secukupnya

– Air

– Minyak goreng

Cara Membuat :

1. Cuci bersih udang terlebih dahulu. Kemudian buang bagian kulit, kepala, dan belah bagian punggungnya.

2. Iris tipis-tipis bawang merah, bawang putih, dan cabai

3. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu yang diiris hingga harum. Kemudian masukkan udang dan potongan wortel.

4. Campurkan hingga merata, kemudian tambahkan sedikit air dan bumbu-bumbu seperti garam, gula, dan merica bubuk sesuai selera.

5. Tutup wajan dan tunggu hingga mendidih agar bumbunya bisa meresap sempurna.

6. Jika telah masak, angkat tumis dan sajikan selagi hangat.

2. Resep Udang Goreng

udang goreng
Udang goreng, image by : pixabay

Bahan :

– 300 gram udang, kupas kulitnya

– 50 gram tepung terigu

– 1 sendok makan tepung beras

– 75 gram tepung bumbu siap saji

– 3 siung bawang putih

– 1 buah jeruk nipis

– Garam dan ketumbar sesuai selera

– Air

– Minyak goreng

Cara Membuat :

1.  Cuci bersih udang terlebih dahulu, buang bagian kulitnya dan masukkan dalam wadah.

2. Tambahkan perasan air jeruk nipis, balurkan hingga semua bagin udang terlumuri, lalu diamkan hingga 30 menit. Langkah ini bertujuan untuk menghilangkan bau amis pada udang.

3. Haluskan bawang putih dan ketumbar.

4. Setelah direndam air perasan jeruk nipis, tiriskan udang lalu tambahkan bumbu halus tadi. Aduk merata dan diamkan kembali.

5. Selanjutnya, masukkan tepung terigu, tepung bumbu, dan tepung beras pada wadah lainnya untuk membuat adonan kulit.

6. Tambahkan air sedikit demi sedikit pada adonan tepung hingga tekstur adonan sesuai.

7. Balurkan udang ke dalam adonan tepung hingga merata.

8. Panskan minyak goreng, lalu goreng udang yang telah dibalut adonan tepung hingga berwarna kuning kecoklatan. Jangan lupa bolak-balik agar tidak kosong.

9. Setelah matang, angkat dan tiriskan.

10. Siapkan piring saji untuk hidangan olahan udang goreng. Tambahkan saos sambal sebagai cocolan agar lebih mantab.

3. Resep Udang Asam Manis

Udang Asam Manis
Udang Asam Manis, image by : pixabay

Bahan :

–  300 gram udang ukuran sedang

– 2 siung bawang putih, dicincang halus

– 2 cabai merah, diiris tipis-tipis

– 1 buah jeruk nipis

– 1 sendok teh saus ikan

– 3 endok makan saus tomat

– ½ sensok teh saus inggris

– Garam, gula, dan merica bubuk secukupnya

– Air

Cara Membuat :

1. Pertama, cuci bersih udang terlebih dahulu. Kemudian buang bagian kulit, kepala, dan belah bagian punggungnya.

2. Tambahkan air perasan jeruk nipis dan balurkan secara merata pada udang untuk menghilangkan bau amisnya.

3. Buat saus yang terdiri dari saus tomat, saus ikan, saus inggris, gula, garam, dan merica bubuk.

4. Kemudian panaskan minyak untuk menggoreng udang sebentar hingga berwarna kemerahan.

5. Panaskan minyak kembali untuk menumis bawang putih yang telah dicincang halus hingga harum. Tambahkan irisan cabai merah dan tumis hingga layu.

6. Selanjutnya, masukkan campuran saus ke dalam tumisan bumbu dan tambahkan sedikit air. Masak hingga mendidih.

7. Setelah mendidih, masukkan udang yang telah digoreng sebelumnya dan aduk hingga tercampur merata. Koreksi rasa sebentar, bisa ditambahkan garam, gula, atau merica jika masih kurang.

8. Setelah bumbu meresap, angkat lalu hidangkan.

4. Resep Udang Saus Padang

Udang Saus Padang
Udang Saus Padang, image by : pixabay

Bahan :

– 100 gram udang

– 1 siung bawah merah

– 2 siung bawang putih

– 2 cabai merah keriting atau sesuai selera

– 3 buah cabai rawit, iris tipis-tipis

– 1 batang daun bawang

– 1 sendok makan saus sambal

– ½ sendok makan saus tiram

– 1 ½ sendok makan saus tomat

– ½ cm ruas jahe

– Garam, gula, dan merica bubuk secukupnya

– Air

– Minyak goreng

Cara Membuat :

1. Cuci bersih udang terlebih dahulu, buang bagian kulit dan kepalanya lalu tiriskan

2. Goreng udang sebentar (setengah matang), lalu sisihkan.

3. Buat bumbu halus yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, cabai rawit, dan cabai keriting merah.

4. Selanjutnya, tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan saus tomat, saus sambal, saus tiram, dan ruas jahe yang digeprek.

5. Jika bumbu sudah mendidih masukkan udang, irisan daun bawang. Tambahkan juga gula, garam, dan merica bubuk sesuai selera.

6. Jika telah masak, angkat dan udang saus padang siap disantap.

5. Resep Udang Saus Tiram

Bahan :

– ½ kg udang ukuran sedang

– 4 siung bawah merah

– 2 siung bawang putih

– ½ suing bawang bombay, diiris tipis

– 1 sendok makan saus tiram

– 3 sendok makan kecap manis

– 2 sendok makan mentega

– Garam dan penyedap rasa secukupnya

– Air

– Minyak goreng

Cara Membuat :

1. Cuci bersih udang terlebih dahulu. Pada resep ini kulit udang tidak perlu dikupas. Jadi pada saat pembersihan udang hanya dibuang bagian kepalanya saja.

2. Buat bumbu halus yang terdiri dari bawang merah, bawang putih dengan diuleg atau diblender.

3. Kemudian panaskan minyak dan tambahkan mentega untuk menambah keharuman tumisan. Masukkan bawang Bombay, tumis hingga harum.

4. Sisihkan bawang Bombay ke pinggir wajan, masukkan bumbu halus lalu tumis hingga harum.

5. Selanutnya, masukkan udang dan aduk hingga tercampur dengan semua bumbu.

6. Tambahkan garam, penyedap rasa, kecap manis,saus tiram, dan sedikit air hingga rasanya sesuai.

7. Aduk kembali udang hingga masak. Siapkan piring saji untuk menghidangkan olahan udang saus tiram.

6. Resep Udang Saus Pedas

Bahan :

– 300 gram udang segar

– 6 siung bawah merah

– 2 siung bawang putih

– 8 cabai merah atau sesuai selera

– ½ sendok makan saus sambal

– 1  buah daun bawang, iris kecil

– 1 buah tomat ukuran sedang

– Gula, garam, penyedap rasa secukupnya

– Minyak goreng

– Bawang goreng (optional)

Cara Membuat :

1. Cuci bersih udang terlebih dahulu. Kemudian buang bagian kulit, kepala, dan belah bagian punggungnya.

2. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah, tomat, garam, dan gula pasir.

3. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus tadi hingga harum.

4. Kemudian masukkan udang dan aduk dengan seksama hingga merata.

5. Jika warna telah berubah tambahkan saus sambal dan penyedap rasa untuk menambah kenikmatan rasa.

6. Cek kekentalan saus. Jika saus terlalu kental anda bisa tambahkan sedikit air ke dalamnya.

7. Tunggu hingga saus meresap dan udang telah matang sempurna. Angkat dan taburi bawang goreng diatas sajian udang saus pedas.

7. Resep Udang Mentega

Udang Mentega
Udang Mentega, image by : pixabay

Bahan :

– 300 gram udang

– 8 sendok makan mentega

– 5 siung bawang putih, cincang halus

– Bubuk lada hitam

– ¼ cup kaldu ayam

– Garam

– 2 daun peterseli (optional)

– Minyak goring

Cara Membuat :

1. Cuci bersih udang terlebih dahulu. Kemudian buang bagian kulit, kepala, dan belah bagian punggungnya.

2. Lelehkan 2 sendok makan mentega pada wajan dengan api sedang.

3. Goreng udang hingga berwarna kemerahan dan tambahkan garam serta bubuk lada hitam secukupnya.

4. Sisihkan dalam wadah udang yang telah matang. Panaskan 2 sendok makan mentega lagi untuk menunis bawang putih dan daun peterseli hingga harum.

5. Masukkan ¼ cup kaldu ayam dan tunggu hingga mendidih sekitar 1-2 menit.

6. Setelah itu, tambahkan semua sisa mentega dan biarkan meleleh sempurna. Masukkan udang dan aduk pelan hingga udang terlumuri seluruhnya.

7. Tunggu hingga bumbu meresap dan sajikan dalam piring saji.

8. Resep Olahan Udang Kecil

Olahan Udang Kecil
Olahan Udang Kecil, image : pixabay

Bahan :

– 300 gram udang kecil

– 4 cabai merah

– 3 cabai rawit hijau

– 2 cabai hijau besar

– 3 buah tomat

– 3 sendok makan air perasan jeruk nipis

– 1 ruas jahe

– 1 ruas lengkuas

– Gula, garam, dan merica bubuk secukupnya

– Air

Cara Membuat :

1. Pertama, cuci bersih udang terlebih dahulu dan buang bagian kepalanya.

2. Kedua, masak air hingga mendidih.

3. Sambil menunggu, iris cabai merah besar, cabai hijau besar, cabai rawit, dan tomat.

4. Selanjutnya, masukkan irisan bumbu pada kuah. Tambahkan jahe dan lengkuas yang telah digeprek sebelumnya.

5. Tambahkan juga gula, garam, dan penyedap rasa aduk hingga rata.

6. Masukkan udang dan tunggu hingga mendidih.

7. Cek kematangan udang dan koreksi rasa. Jika telah sesuai angkat masakan

8. Beri sedikit perasan air jeruk dan sajikan selagi hangat.

9. Resep Udang Balado

Udang Balado
Udang Balado, image by : pixabay

Bahan :

– 500 gram udang

– 6 siung bawah merah

– 3 siung bawang putih

– 3 cabai merah besar

– 5 cabai rawit hijau atau sesuai selera

– 3 butir kemiri yang sebelumnya telah disangrai

– 1 batang daun serai, memarkan

– 1 ½ ruas lengkuas, memarkan

– 1 buah tomat

– ½ sendok terasi yang sebelumnya telah dibakar

– ¼ sendok teh merica bubuk

– Garam dan merica bubuk secukupnya

– Air

– Minyak goreng

Cara Membuat :

1. Cuci bersih udang terlebih dahulu. Kemudian buang bagian kulit dan tiriskan.

2. Buat bumbu halus yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, tomat, cabai merah besar, cabai rawit, kemiri sangria, dan terasi bakar.

3. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus hingga aromanya keluar. Tambahkan lengkuas dan satu batang serai yang telah dimemarkan sebelumnya, aduk sebentar.

4. Berikutnya, tambahkan air dan tunggu hingga mendidih.

5. Masukkan udang, aduk, dan diamkan hingga setangah matang

6. Tambahkan rasa pada masakan dengan menambahkan gula, garam, merica bubuk, dan penyedap rasa sesuai selera, kemudian aduk kembali.

7. Tunggu hingga matang sempurna dan udang balado siap dinikmati. Olahan udang ini cocok disajikan dengan nasi hangat.

10. Resep Olahan Udang Rebon

Resep Udang Rebon, image by IG : @demisastriani
Resep Udang Rebon, image by IG : @demisastriani

Bahan :

– 200 gram udang rebon

– 3 siung bawah merah

– 2 siung bawang putih

–  cabai merah sesuai selera

– cabai rawit sesuai selera

– Terasi

– Garam, gula dan penyedap rasa secukupnya

– Minyak goreng

Cara Membuat :

1. Cuci bersih udang rebon terlebih dahulu lalu tiriskan

2. Panaskan minyak, lalu goreng udang rebon sebentar, angkat, dan sisihkan.

3. Iris tipis bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan cabai rawit.

4. Tumis bumbu iris hingga aromanya keluar. Tambahkan gula, garam, penyedap rasa, dan terasi yang telah dihaluskan.

5. Selanjutnya, masukkan udang rebon goreng dan aduk hingga merata.

6. Jika telah masak, angkat dan udang rebon siap disajikan.

Itulah 10 resep olahan udang sederhana yang bisa dibuat langsung dirumah. Tidak sulit bukan?

Semoga bisa menambah referensi menu sehari-hari yang tidak membosankan tentunya. Selamat berkreasi!!

(Sumber: piknikdong.com)

Udang Mentega Olahan Udang Viral Kreasi Olahan Udang Resep Olahan Udang


Loading...