DAFTAR 14 Pemain Terbaik FIFA 2022, Tak Ada Nama Cristiano Ronaldo
Terasjabar.id -- Lionel Messi memimpin daftar nominasi Pemain Terbaik FIFA 2022 atau The Best FIFA yang dirilis, Kamis (13/1). Tidak ada nama Cristiano Ronaldo dari daftar 14 pemain The Best FIFA 2022.
Ronaldo yang bermain buruk bersama Manchester United dan timnas Portugal di Piala Dunia 2022 tidak masuk daftar nominasi Pemain Terbaik FIFA 2022.
Sejumlah nama yang bersinar di Piala Dunia 2022 berhasil masuk nominasi, seperti Julian Alvarez dan Achraf Hakimi. Selain itu ada nama pemain muda yang sedang bersinar macam Jude Bellingham dan Erling Haaland.
Lionel Messi yang membawa Argentina juara Piala Dunia 2022 disebut menjadi favorit pemenang gelar Pemain Terbaik FIFA 2022. La Pulga akan bersaing dengan sejumlah nama tenar seperti Karim Benzema, Kevin De Bruyne, Robert Lewandowski, Kylian Mbappe, Luka Modric, hingga Neymar.
Sejak The Best FIFA digelar pada 2016, Messi baru satu kali menjadi pemenang, yakni pada 2019. Sementara Ronaldo dan Lewandowski masing-masing mengoleksi dua gelar.
Voting yang akan dilakukan kapten timnas, pelatih timnas, perwakilan media, dan fans akan berlangsung hingga 3 Februari 2023. Nantinya FIFA akan mengumumkan tiga besar nominasi di masing-masing kategori.
Upacara penghargaan The Best FIFA 2022 akan digelar pada 27 Februari mendatang.
Daftar The Best FIFA Pemain Terbaik FIFA 2022:
Julian Alvarez (Argentina / River Plate / Manchester City FC)
Jude Bellingham (Inggris / Borussia Dortmund)
Karim Benzema (Prancis / Real Madrid CF)
Kevin De Bruyne (Belgia / Manchester City FC)
Erling Haaland (Norwegia / Borussia Dortmund / Manchester City FC)
Achraf Hakimi (Maroko / Paris Saint-Germain FC)
Robert Lewandowski (Polandia / Bayern Munchen / Barcelona)
Sadio Mane (Senegal / Liverpool FC / FC Bayern München)
Kylian Mbappe (Prancis / Paris Saint-Germain FC )
Lionel Messi (Argentina / Paris Saint-Germain FC)
Luka Modric (Kroasia / Real Madrid CF)
Neymar (Brasil / Paris Saint-Germain FC)
Mohamed Salah (Mesir / Liverpool FC)
Vinicius Junior (Brasil / Real Madrid CF)
Baca artikel CNN Indonesia "Nominasi Pemain Terbaik FIFA 2022: Messi Masuk, Ronaldo Out" selengkapnya di sini: https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20230113054523-142-899806/nominasi-pemain-terbaik-fifa-2022-messi-masuk-ronaldo-out.