Terasjabar.id - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan Masjid Raya Al Jabbar hari ini, Jumat (30/12/2022). Masjid milik Pemerintah Provinsi Jawa Barat ini merupakan rancangan Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, saat masih menjabat sebagai Wali Kota Bandung.
Di akun Twitter-nya, Emil sempat berbagai momen mengajak ibundanya melihat langsung bangunan masjid tersebut. Ia menulis, "Maci Ibunda tercinta meneteskan air mata terharu ketika hadir melihat selesainya Masjid Al Jabbar. Beliau mengingat perdebatan ayah dan anak, di mana saya keukeuh ingin masuk Teknik Kimia, sementara almarhum ayah ingin saya masuk arsitektur."
"Takdir ternyata membawa saya masuk arsitektur seperti kehendak almarhum. 'Lihatlah, Allah lebih tahu apa yang terbaik untuk kamu,' ujar Maci. 'Yang dimaksud bapa dulu, Maci lihat hari ini. Ingat Ridha Allah hadir,'" imbuhnya.
Dalam catatan, ada sederet keistimewaan yang dibawa Masjid Al Jabbar. Dari sekian banyak, berikut beberapa di antaranya:
1. Tidak hanya berfungsi sebagai tempat ibadah
Situs web Pemprov Jabar melaporkan bahwa selain sebagai tempat beribadah, Masjid Al Jabbar juga mempunyai fungsi edukasi, wisata, dan sosial. Nama masjid ini mengandung filosofi dari salah satu Asmaul Husna, yakni Al Jabbar yang artinya Maha Perkasa.
Proses pembangunan masjid yang memakan waktu hingga tujuh tahun, dilatarbelakangi semangat gotong royong maupun kerukunan untuk bergerak hingga akhirnya bangunan masjid bisa berdiri kokoh.