Begini Cara Mengatasi Jerawat Batu ! Jangan Salah Ya !

Begini Cara Mengatasi Jerawat Batu ! Jangan Salah Ya !
Merdeka
Editor: Malda Hot News —Kamis, 10 November 2022 14:51 WIB

Terasjabar.id - Jerawat batu seringkali menyakitkan dan membuat tidak percaya diri. Ada beberapa cara menghilangkan jerawat batu yang perlu dilakukan. Apa saja?
Orang dengan jerawat batu mengembangkan kista jerawat berisi nanah jauh di bawah kulit. Jerawat batu seringkali menyakitkan dan bisa berukuran besar.

Dokter kulit pun dibutuhkan untuk mengobati jerawat bati untuk mengurangi risiko jaringan parut dan infeksi. Antibiotik dan krim topikal yang sesuai resep dapat membantu membersihkan kulit dari jerawat batu.

Apa itu Jerawat Batu?
Jerawat kistik atau jerawat batu adalah jenis jerawat inflamasi yang menyebabkan jerawat yang menyakitkan dan berisi nanah terbentuk jauh di bawah kulit. Jerawat terjadi ketika minyak dan sel kulit mati menyumbat pori-pori kulit.

Dengan jerawat batu, bakteri juga masuk ke pori-pori, menyebabkan pembengkakan atau peradangan. Jerawat batu adalah jenis jerawat yang paling parah.

Apa yang Menyebabkan Jerawat Batu?


Pori-pori di kulit bisa tersumbat oleh minyak berlebih dan sel kulit mati sehingga menimbulkan jerawat. Bakteri bisa masuk ke pori-pori kulit dan terjebak bersama minyak dan sel kulit. Reaksi kulit menyebabkan pembengkakan jauh di lapisan tengah kulit (dermis). Benjolan yang terinfeksi, merah, bengkak ini adalah jerawat.


Penyebab jerawat batu meliputi usia remaja lebih rentan terhadap jerawat kistik, riwayat keluarga dengan jerawat batu, perubahan hormon selama masa remaja dan kadang-kadang selama menopause. Tak hanya itu, stres juga bisa menjadi salah satu penyebab jerawat batu.

Bagaimana Cara Menghilangkan Jerawat Batu?


Jerawat batu bisa sulit diobati, karena dapat menimbulkan bekas luka. Cara terbaik untuk menghilangkan jerawat batu adalah mencari bantuan dari dokter kulit, daripada mencoba produk jerawat yang dijual bebas.

Diperlukan waktu tiga bulan atau lebih untuk jerawat batu. Dokter kulit biasanya merekomendasikan kombinasi resep oral dan topikal serta perubahan gaya hidup.

"Biasanya, orang-orang lari ke dokter kulit mereka untuk mendapatkan suntikan kortison cepat untuk mengeringkan monster-monster itu dalam beberapa jam," kata Rachel Nazarian, M.D., seorang dokter kulit bersertifikat di New York City seperti dikutup dari Allure.

Baca artikel wolipop, "5 Cara Menghilangkan Jerawat Batu, Pakai Skincare Berbahan Ini" selengkapnya https://wolipop.detik.com/health-and-diet/d-6398308/5-cara-menghilangkan-jerawat-batu-pakai-skincare-berbahan-ini.

Jerawat Viral Jerawat Batu Cara mengatasi jerawat Batu


Loading...