BRI LIga 1 : Bawa Satu Poin dari Indomilk Arena, PSM Tetap Bersyukur

BRI LIga 1 : Bawa Satu Poin dari Indomilk Arena, PSM Tetap Bersyukur
(TRibun Makassar : Google)
Editor: Epenz Sport Style —Jumat, 16 September 2022 13:16 WIB

Terasjabar.id - PSM Makassar tetap bersyukur meski hanya membawa pulang satu poin dari lawatan ke markas Dewa United pada laga pekan ke-10 BRI Liga 1 2022/2023. Ya, meski sejatinya PSM gagal mengambil alih tampuk kepemimpinan klasemen dari Madura United.

Walaupun bukan poin makismal, tambahan satu poin sudah cukup untuk bekal pemain PSM menyambut libur kompetisi selama dua minggu kedepan.

PSM hanya bisa bermain imbang 1-1 melawan tuan rumah Dewa United di Indomilk Arena, Tangerang, Kamis (15/9/2022) malam.

Gol penalti dari bek tengah asing PSM, Yuran Fernandes di menit ke-38 disamakan oleh Majed Osman di menit ke-61.

Pelatih kepala PSM, Bernardo Tavares menyampaikan betapa ia senang dengan penampilan tim meskipun seri. Ada banyak peluang bagus yang menurutnya berhasil diciptakan para pemain Juku Eka --julukan PSM-- selama 90 menit.

Ramadhan Sananta cs mencatatkan 10 tembakan, dengan empat di antaranya berhasil tepat sasaran untuk mengancam gawang yang dikawal M Natshir. Hanya saja, memang hanya satu yang berbuah gol.

"Saya kira kami dapat peluang-peluang terbaik di pertandingan. Tapi Dewa United berhasil curi gol dari kesalahan kami," tutur Tavares seperti dikutip dari laman Liga Indonesia Baru, Jumat (16/9/2022).

"Selamat untuk Dewa United sudah memenangkan satu poin dan selamat kepada para pemain saya. Satu poin di laga away tidak terlalu buruk, kami tetap bersyukur," sambung pelatih plontos asal Portugal itu.

"Hari ini saya pikir pemain sudah sempat bahagia dan nyaman saat kami sudah memimpin. Sayang, di akhir kami tidak dapat kemenangan tersebut. Tapi tidak masalah, hasil imbang bukan hal yang buruk untuk kami bawa ke hari libur," tukasnya.

Hasil ini mengamankan posisi PSM di peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 dengan 21 poin, dengan PSM memang baru bermain sembilan kali, lebih sedikit dibanding tim-tim lain.

PSM tertinggal satu poin dari Madura United yang ada di posisi teratas (22 poin dari sembilan laga). Madura United bisa memperlebar keunggulan poin mereka jadi empat atas PSM, andai bisa mengalahkan Persija Jakarta pada laga pekan ke-10 yang akan dihelat besok.

Disadur dari Suara.com

PSM Makassar BRI Liga 1 Dewa United


Loading...