Mini Album 'B' BamBam GOT7 Puncaki Tangga Lagu iTunes Top Albums di 30 Negara

Mini Album 'B' BamBam GOT7 Puncaki Tangga Lagu iTunes Top Albums di 30 Negara
(Antaranews.com : Google)
Editor: Epenz K-Pop —Kamis, 20 Januari 2022 09:05 WIB

Terasjabar.id - BamBam GOT7 berhasil menduduki puncak tangga lagu iTunes Top Albums dengan mini album terbarunya, 'B'!

Soompi melansir pada Selasa (18/01/2022) pukul 16.00 KST, BamBam merilis mini album solo terbarunya, 'B' bersama dengan video musik untuk lagu utama, 'Slow Mo.' Mini album 'B' menampilkan lagu utama 'Slow Mo' dan lagu pra-rilis 'Who Are You,' serta empat lagu b-side. Di antara enam lagu di mini album 'B,' BamBam terdaftar sebagai penulis lirik di lima lagu.

BamBam mendeskripsikan mini album barunya dengan mengatakan, “Saya mencoba untuk mengekspresikan dunia saya sendiri. Anda dapat menganggapnya sebagai album yang menangkap cerita dan warna saya.”

Hanya sehari setelah dirilis, tepatnya pada Rabu (19/01/2022), 'B' telah mencapai No. 1 di tangga lagu iTunes Top Albums di 30 negara berbeda, termasuk Brasil, Kamboja, Chili, Kosta Rika, Denmark, Ekuador, El Salvador, Estonia, Fiji, Indonesia, Israel, Kazakhstan, Kenya, Laos, Malaysia , Peru, Filipina, Polandia, Qatar, Rusia, Arab Saudi, Spanyol, Sri Lanka, Swedia, Thailand, Turki, UEA, Vietnam, Mongolia, dan juga Prancis.

Sementara itu, 'Slow Mo' menduduki puncak tangga lagu Genie dan mencapai No. 1 di tangga lagu iTunes Top Songs di setidaknya 17 wilayah berbeda, termasuk Argentina, Kosta Rika, Ekuador, El Salvador, Fiji, Guatemala, Indonesia, Israel, Kazakhstan, Kenya, Mongolia, Paraguay, Peru, Filipina, Qatar, Sri Lanka, Thailand, hingga Brasil.

Lagu tersebut juga masuk 10 besar tangga lagu iTunes Top Songs di Amerika Serikat, Jerman, Italia, Swiss, Singapura, Selandia Baru, Belanda, dan Kolombia. Selain itu, 'B  jugamenduduki puncak tangga lagu Album iTunes Seluruh Dunia dan tangga lagu Album iTunes Eropa secara bersamaan, dan tagar 'BamBamSlowMo_OUTNOW' menjadi trending di Twitter.

Rapper GOT7 yang memiliki nama asli Kunpimook Bhuwakul tersebut memulai karir solonya dengan merilis album 'riBBon' pada 15 Juni 2021. BamBam mengaku, jika dia merasa beruntung bisa membuat musik yang selama ini ingin dia buat. 

Namun di sisi lain, dirinya juga merasa lebih tertekan karena dia sekarang bekerja sendirian dan terkadang merasa kesepian. "Ketika saya berpromosi dalam sebuah tim, saya bisa menyembunyikan aspek yang saya tidak percaya diri. Sekarang saya solo, saya merasa semuanya harus sempurna. Namun, saya melihatnya sebagai pengalaman dan peluang bagus untuk berkembang,” kata idol tersebut.

BamBam memiliki pengaruh besar, baik di bidang periklanan maupun media sosial. Sejak 2017, ia telah mendukung delapan brand, mulai dari perusahaan telekomunikasi, smartphone, e-commerce, hingga makanan, pakaian, dan sepeda motor. Tidak mengherankan jika album solonya meraih banyak prestasi.

Selamat untuk BamBam atas kesuksesan mini album terbarunya 'B' yang berhasil menduduki puncak tangga lagu iTunes di 30 negara!

Disadur dari Yoursay.id dan Suara.com 

BamBam GOT7 iTunes Mini Album B


Loading...