M. Arya Anggara, Naikkan SMKN 1 Garut ke Tingkat Nasional 2021

M. Arya Anggara, Naikkan SMKN 1 Garut ke Tingkat Nasional 2021
M. Arya Anggara Gustiana (kelas XII SIJ-2) SMKN 1 Garut, wakil Provinsi Jawa Barat di LKS tingkat Nasional tahun 2021.
Editor: Jajang Teras Garut —Jumat, 30 Juli 2021 08:55 WIB

Terasgarut - Salah satu peserta didik SMKN 1 Garut telah berhasil menduduki puncak tertinggi pada Lomba Kompetensi Siswa (LKS) tingkat provinsi, dengan demikian M. Arya Anggara Gustiana yang duduk di kelas XII SIJ-2 ini, jadi wakil Provinsi Jawa Barat pada lomba yang sama di tingkat Nasional yang akan di gelar pada bulan Agustus tahun 2021.

Dipastikan keberhasilan SMKN 1 Garut ini menjadikan kebanggan bagi Kantor Cabang Dinas Bidang Pendidikan Wilayah XI Jawa Barat, khususnya civitas SMKN 1 Garut, dan masyarakat Kabupaten Garut.

Kepala SMKN 1 Garut, H. Bejo Siswoyo, STP., M.Pd., mengucapkan syukur Alhamdulillah, peserta didik dari sekolah yang dipimpinnya telah berhasil meraih prestasi di tingkat provinsi. Dan memohon doa serta dukungannya dari semua pihak, semoga perwakilan lainnya pun meraih prestasi. “Mudah-mudahan pada LKS tingkat Nasional pun kami berprestasi,” harap H. Bejo, melalui WhatsApp, Selasa (27/07/2021) malam.

Hal yang sama diuangkapkan Waka Bidang Kesiswaan, Nurdin , ST., M.Pd., dirinya merasa bangga dan mengucapkan syukur Alhamdulillah, melalui Mata Lomba IT Software Solution for Bussines SMKN 1 Garut akan tampil di tingkat Nasional. Dan Arya mendapat nilai hampir sempurna, jauh perbedaannya dengan Cianjur dan Sukabumi.

Atas nama Waka Bidang Kesiswaan, Nurdin mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak civitas akademika SMKN 1 Garut yang telah memberikan dukungan dan doanya, sehingga SMKN 1 Garut melalui M. Arya Anggara Gustiana berhasil menjuarai LKS Provinsi Jawa Barat.

Selain itu, ucapan yang sama juga disampaikan Nurdin, kepada pembimbing yang merangkap sebagai Ketua Kompetensi Keahlian Sistem Informatika Jaringan dan Aplikasi (SIJA), Bapak Asep Ulumudin, S.Kom., telah bekerja keras melatih dan membina Arya mulai dari persiapan hingga sekarang meraih prestasi yang membanggakan.

Nurdin menerangkan, pihaknya tidak hanya mengirimkan 1 utusan tetapi masih ada 7 utusan yang sedang dalam proses lomba di tingkat provinsi. Untuk itu, Nurdin mengharapakan doanya dari masyarakat Kabupaten Garut secara umum, mudah-mudahan dapat mengharumkan SMKN 1 Garut dan Kabupaten Garut.

“Tentunya sangat berbangga sekali bisa menjuarai even ini, kami berharap 7 lomba yang lainnya dapat meraih juara juga,” ucap Nurdin.

Menurut Nurdin, LKS ini merupakan kasta lomba tertinggi di tingkat SMK, sebuah SMK dapat dikatakan sukses dan maju apabila telah menjuarai ajang LKS. LKS juga merupakan tolak ukur berkualitas atau tidaknya mutu pendidikan di sebuah SMK. Jadi kata Nurdin, kebanggaan LKS adalah kebanggan SMK, keberhasilan SMK adalah berhasil di LKS.

“Alhamdulillah di era kepemimpin Bapak H. Bejo Siswoyo, STP., M.Pd., SMKN 1 Garut  mampu menunjukkan kualitas sekolah kejuruan yang sesungguhnya, dimana sukses dan tidaknya sekolah kejuruan salah satunya diukur berdasarkan pernah atau tidaknya juara LKS,” pungkasnya. (*)

M. Arya Anggara Naikkan SMKN 1 Garut ke Tingkat Nasional 2021


Loading...