Mulai Ramai Peserta, Begini Suasana Vaksinasi Massal Usia 12+ di GBK

Mulai Ramai Peserta, Begini Suasana Vaksinasi Massal Usia 12+ di GBK
Foto: Suasana vaksinasi massal usia 12+ di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakpus (Luqman Nurhadi Arunanta/detikcom)
Editor: Admin Hot News —Sabtu, 3 Juli 2021 09:33 WIB

Terasjabar.id -Pemprov DKI Jakarta menggelar vaksinasi massal di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat (Jakpus) bagi warga usia 12 tahun ke atas. Peserta vaksinasi terlihat mulai berdatangan.

Pantauan detikcom, Sabtu (3/7/2021) pukul 07.40 WIB, peserta vaksinasi usia 12 tahun ke atas mulai berdatangan ke GBK. Area masuk ring dalam GBK terlihat dibatasi hanya untuk kegiatan vaksinasi. Para peserta masuk lewat Gerbang F.

LIHAT JUGA:







View this post on Instagram

A post shared by Teras Jabar (@terasjabar.id)


Beberapa pintu disiapkan untuk masuk ke stadion. Sejumlah personel TNI terlihat berjaga di setiap pintu masuk.

Antrean peserta vaksinasi massal terlihat di Pintu Zona 8 GBK. Para peserta dicek berkas atau identitas di aplikasi JAKI serta diatur sebelum masuk ke stadion.

Di dalam stadion, para peserta vaksin tampak diatur antrean duduknya. Mereka diberi nomor antrean dan menuju tenda vaksinasi usai dipanggil.

Ada empat tenda besar sebagai lokasi vaksinasi dan observasi. Personel TNI dan petugas Pemprov DKI terlihat mengarahkan proses vaksinasi.

TONTON JUGA:

Vaksinasi Massal Usia 12 Tahun ke Atas

Sebelumnya, berdasarkan informasi di akun Instagram resmi DKI Jakarta, vaksinasi dilaksanakan selama 2 hari, yakni pada 3-4 Juli 2021. Lokasi vaksinasi adalah Gate F Stadion GBK.

"Ayo warga Jakarta, ikuti program serbuan vaksinasi massal di Jakarta. Vaksinasi ini diperuntukkan untuk warga usia 12 tahun ke atas," tulis akun @dkijakarta yang dilihat, Jumat (2/6/2021).

Pemprov meminta warga melakukan pendaftaran vaksinasi melalui aplikasi JAKI. Setelahnya, warga hanya perlu datang ke lokasi membawa persyaratan, yakni pre-screening yang dicetak, KTP asli/fotokopi kartu keluarga bagi pendaftar berusia 12-17 tahun ke GBK.

"Jika tidak membawa hasil cetak pre-screening, tidak akan dilayani," ujarnya.

Sebagaimana diketahui, vaksinasi COVID-19 anak usia 12-17 tahun di Jakarta telah dimulai. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menargetkan 1,3 juta anak di Jakarta disuntik vaksin Corona.

"Saat ini kita baru vaksin anak usia 12 sampai di bawah 18 tahun. Jadi 12-17 yang divaksin. Targetnya seluruh anak di Jakarta jumlahnya ada 1,3 juta anak di Jakarta," kata Anies saat peninjauan vaksinasi anak di SMAN 20 Jakarta, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Kamis (1/7/2021).

BACA JUGA:Rachmawati Soekarnoputri Meninggal Dunia, Vanessa Angel Merasa Kehilangan

Berdasarkan Surat Edaran Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Nomor HK.02.021/I/1727/2021 tentang Vaksinasi Tahap 3 bagi Masyarakat Rentan serta Masyarakat Umum Lainnya dan Pelaksanaan Vaksinasi COVID-19 bagi Anak Usia 12-17 Tahun, pemberian vaksin Sinovac bagi anak usia 12-17 tahun dengan dosis 0,5 ml sebanyak dua kali pemberian dengan jarak/interval minimal 28 hari.

(sumber:detik.com)

corona covid indonesia kesehatan Vaksinasi


Loading...