Petani Jeruk di Mamuju Kewalahan Permintan Meningkat karena Dijadikan Penangkal Corona

Terasjabar.id - Tingginya permintaan jeruk membuat para petani jeruk di Mamuju Tengah, Sulbar kewalahan melayani konsumen di tengah pandemi COVID-19 . Dimana permintaan buah jeruk akhir-akhir ini sangat meningkat.

Bayu petani jeruk di Mamuju mengaku di tengah pandemi seperti sekarang petani jeruk dapat sedikit tersenyum lantaran hampir semua jeruk yang dipetik laku di pasaran.
“Harganya sangat tinggi dimana sebelum COVID-19 hanya kisaran 2.500 perkilo kini di tengah pandemi virus COVID-19 mencapai 6.000 perkilonya sehingga petani dapat sedikit bersukur karena hasil kebun jeruk miliknynya dapat diharapkan untuk menunjang perekonomian di tengah pandemi COVID-19,” kata Bayu.
Untuk itu, dia berharap agar kiranya para petani dapat terus kreatif melihat potensi pasar yang sangat besar sehingga perekonomian dapat berjalan dengan baik.
Disadur dari Sindonews.com