Ketua Lingkungan Warga Nagrikaler Ajukan Penyemprotan Disinfektan Kepada PMI Purwakarta

Ketua Lingkungan Warga Nagrikaler Ajukan Penyemprotan Disinfektan Kepada PMI Purwakarta
Editor: Epenz Hot News —Kamis, 1 Juli 2021 14:06 WIB

Purwakarta, Terasjabar.id - Ketua Lingkungan Warga RT. 38 RW. 04 Kelurahan Nagrikaler Kecamatan Purwakarta dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 mengajukan penyemprotan disinfektan kepada PMI Kabupaten Purwakarta

Ketua RT. 38 Frankie Korompis setempat menyampaikan bahwa "Saya atas nama warga dilingkungannya sangat mengapresiasi tindakan cepat PMI Kabupaten Purwakarta yang langsung menindak lanjuti permohonan kami, kamipun berharap semoga dengan dilakukannya penyemprotan ini oleh tim PMI dapat mencegah penyebaran Covid-19 diwilayahnya." ungkapnya.

Adapun PMI Kabupaten Purwakarta Menindak lanjuti Pengajuan penyemprotan disinfektan yang dilakukan oleh Ketua lingkungan warga pada Kamis, 1 Juli 2021 di lingkungan RT. 38 RW. 04 Kelurahan Nagrikaler Kecamatan Purwakarta.

Gambar

Menurut Irfan Parasitha selaku Koordinator Lapangan PMI Kabupaten Purwakarta yang didampingi Aom, Nadhi dan 3 petugas lainnya yang bertugas dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 yang ada di wilayah Purwakarta,

"kami selaku tim mendapatkan pengajuan dari Ketua RT.38 untuk dilakukan penyemprotan dilingkungannya,"ujar Irfan

"Maka dari itu kami bersama tim segera menindak lanjuti adanya permohonan pengajuan tersebut, dalam hal ini karena memang tugas kami dilapangan, kami lakukan penyemprotan tidak hanya dilingkungan RT 38 saja melainkan di seluruh wilayah Kabupaten Purwakarta,"

"Seperti sekarang tepatnya hari ini kami akan melakukannya di beberapa tempat lainnya,"

Menurutnya "Kamipun berharap kepada warga apabila ada yang hendak dilakukan penyemprotan dengan senang hati silahkan hubungi kami ke Sekretariat PMI Kabupaten Purwakarta, Jalan Taman Pahlawan Kelurahan Nagrikaler Kecamatan Purwakarta Kabupaten Purwakarta."pungkasnya. (A H)

Penyemprotan Disinfektan PMI Purwakarta Pandemi Covid-19 Prokes


Loading...