Masjid Agung Syiarul Islam Rawan Pencurian Sandal dan Sepatu

Masjid Agung Syiarul Islam Rawan Pencurian Sandal dan Sepatu
Editor: Epenz Teras Kuningan —Senin, 3 Mei 2021 09:18 WIB

Kuningan, Terasjabar.id - Masjid Agung Syiarul Islam di jantung kota Kuningan akhir-akhir ini rawan pencurian. Meski dalam situasi bulan suci ramadhan bagi sang pencuri bukan suatu rintangan, tapi justru para pencuri melakukan aksinya di masjid saat umat muslim melaksanakan salat berjamaah. Hal itu terungkap ketika beberapa orang jamaah di masjid Agung Syiarul Islam kehilangan sepatu dan sandal. Seperti dialami oleh seorang jamaah yang tak mau disebut namanya menuturkan, bahwa dirinya menatap kosong ke deretan sandal dan sepatu di teras masjid. Sepatu merk Adidas warna putih miliknya raib disikat pencuris seusai solat Jumat di masjid Syiarul Islam.

Djaja (56) Petugas penitipan Sandal dan Sepatu di masjid membenarkan, kasus pencurian sandal dan sepatu ini kerap terjadi di masjid Syiarul Islam, tuturnya seusai salat berjamaah, Minggu (02/05).
Menurut diasebenarnya pengawasan selalu dilakukan oleh 'Satpam' masjid. Diawasi sebelah selatan ternyata ada sandal atau sepatu yang raib di sebelah utara masjid. Sebaliknya jika di awasi di bagian utara justru pencuri melakukan aksinya di sebelah selatan., ungkap dia. Untuk mengantisipasi pencurian sandal atau sepatu ini, dianjurkan bagi jamaah bila masuk masjid sebaiknya disimpan di box penitipan yang difasilitasi DKM atau dimasukan kantong 'plastik' dan dibawa kedalam.

Sementara itu, Ketua DKM Syiarul Islam Drs H Yayan sopyan, MM menyikapi pencurian sandal-sepatu di masjid SI disarankan kepada para jamaah masjid sebaiknya disimpan di box penitipan sendal yang tersedia di sebelah utara dan selatan. Tempat penitipan tersebut tidak dipungut retribusi.

Alternatifnya jangan Pakai sepatu atau sandal yang bagus, tapi pakailah sandal 'jepit' agar memudahkan untuk berwudlu, ujarnya. saat dihubungi melalui selulernya, Sejak direvitalisasi kata H Yayan, masjid Syiarul Islam dengan tampilan terbuka dibagian depan, bahkan semua arah sangat terbuka tanpa pagar, praktis semua orang dari mana saja bisa masuk ke altar madjid.


Sementara kemampuan keamanan masjid memang terbatas. Meskipun sudah dipasang CCTV dan ada petugas satpan maupun Pol PP, ujarnya.
Kedepan Insya Allah akan dipasang CCTV ditiap sudut masjid, pungkasnya. (H WAWAN JR)

Masjid Agung Syiarul Islam Kota Kuningan Pencurian Sandal dan Sepatu Pandemi Covid-19 CCTV


Loading...