Sekda Dian : Program Kerja Korpri Tertunda Akibat Covid-19

Sekda Dian : Program Kerja Korpri Tertunda Akibat Covid-19
Editor: Malda Teras Kuningan —Sabtu, 9 Januari 2021 10:53 WIB

Terasjabar.id, Kuningan - Amanah yang diberikan kembali kepada saya ini, tentu pekerjaan yang cukup berat, terutama dalam menyelesaikan berbagai program yang tertunda akibat covid-19 serta program lainnya yang belum tuntas.”. Hal itu katakan Ketua KORPRI terpilih, Dr. H. Dian Rachmat Yanuar, M.Si, pada Muskab Korpri ke IX yang digelar di Hotel Prima Resort Sangkanurip, Sekda Dian saat diwawancarai, Sabtu (9/01-2021) menjelaskan bahwa, KORPRI Kuningan sedang membangun "Korpri Mart", sebagai satu upaya meningkatkan mensejahterakan anggota KORPRI dan masyarakat.

“Korpri Mart" lanjut Dian, akan menjual berbagai kebutuhan pokok twrutama 9 bahan pokok dengan harga grosir, sehingga nantinya anggota Korpri dapat menghemat belanja kebutuhan pokok di Korpri Mart.” Ujarnya.

Selain itu, Korpri akan mewujudkan aspirasi rekomendasi baru kerjasama dan mengharapkan serta dukungan untuk KORPRI kedepan, agar menjadi Rumah Besar Aparatur Sipil Negara(ASN) untuk bernaung dan berkembang bersama-sama. “Kedepan KORPRI akan selalu berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah dan akan berperan aktif menjadi pelaku pembangunan, mensejahterakan masyarakat Kabupaten Kuningan dalam Visi Kuningan MAJU, Makmur, Agamis, Pinunjul Berbasis Desa Tahun 2023.” pungkas Ketua terpilih periode (2020-2025)

Sementara itu, Bupati Kuningan H. Acep Purnama, mengapresiasi Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Kuningan Periode 2015-2020 yang telah mengemban tugas dengan baik.

“Saya ucapkan selamat kepada Dewan Pengurus KORPRI periode 2020-2025 yang baru. Ucapan ini saya rangkai dengan harapan saudara-saudara dapat segera bekerja, berkarya, dan melakukan yang terbaik.”

Bupati Acep beharap, Ketua DPK Korpri terpilih dapat membina dan memberdayakan semua anggota dalam meningkatkan solidaritas, soliditas dan kesejahteraan, agar KORPRI dapat lebih melekat di hati para anggota.

“Semoga Tuhan Yang Maha Esa mendengar niat baik dan cita-cita baik kita dengan tekad untuk membangun masa depan yang lebih baik, bagi seluruh Bangsa dan Negara," harap Acep. (H WAWAN JR)

Sekda Dian Kuningan Covid 19


Loading...