Berikut Resep Kepiting Mentega, Akan Menjadi Sajian Spesial

Berikut Resep Kepiting Mentega, Akan Menjadi Sajian Spesial
Ilustrasi (Langford-Brown : Google)
Editor: Epenz Kuliner —Selasa, 27 Oktober 2020 10:37 WIB

Terasjabar.id - Seafood menjadi hidangan spesial yang pasti jadi favorit banyak orang. Selain penuh gizi, ada berbagai macam olahan seafood yang bisa dicoba dan menggoda selera. Salah satunya adalah caramelized butter crab atau yang biasa dikenal kepiting mentega.

Hidangan ini sering menjadi pilihan, karena terasa begitu nikmat saat daging kepiting berpadu dengan bumbu caramelized butter. Rasanya gurih dengan aroma wangi bawang putih dan bawang merah. Bisa menjadi sajian mewah untuk keluarga di rumah, terutama jelang libur panjang ini.

FOLLOW JUGA :

Nah, jika kamu termasuk penggemar seafood, coba membuatnya di rumah yuk. Berikut resep caramelized butter crab yang bisa kamu contek dari Chef Devina Hermawan dari kanal YouTubenya.

Bahan:

  • 1 ekor kepiting bakau (mud crab) 800-900 gram (bisa diganti dengan udang atau cumi)
  • 2 ruas jahe, iris
  • 2 batang daun bawang

Bumbu halus:

  • ¼ siung bawang bombai
  • 5 siung bawang putih
  • Minyak secukupnya

Butter sauce:

  • 100 g mentega
  • 20 siung bawang putih
  • 20 siung bawang merah
  • 4 siung bawang son
  • ½ sdm steak sauce
  • 1 sdm saus tiram
  • ½ sdm oregano
  • 1 sdm parsley, cincang
  • ½ sdm chili flakes
  • 50 ml jus apel / white wine / sake
  • 1 sdm gula
  • ½ - 1 sdt garam
  • ½ sdt merica
  • 1 buah jeruk nipis

Langkah:

  1. Matikan kepiting dengan cara dipukul atau ditusuk bagian belakangnya lalu sikat dan bersihkan dengan air mengalir.
  2. Potong kepiting, buang insangnya dan sisihkan crab mustardnya.
  3. Siapkan pan, beri air, jahe, dan daun bawang lalu letakkan kepiting di atasnya kemudian kukus selama 7 menit (tergantung ukuran kepiting).
  4. Setelah matang, geprek cangkang kepiting dengan ditutupi lap bersih supaya lebih mudah.
  5. Blender bawang bombai, bawang putih dan minyak hingga halus.
  6. Panaskan minyak lalu tumis bumbu halus hingga wangi, masukkan bawang son, bawang merah, dan bawang putih lalu masak hingga kecokelatan.
  7. Masukkan crab mustard dan jus apel masak sebentar lalu masukkan mentega, saus tiram, steak sauce, oregano, chili flakes, dan parsley.
  8. Bumbui dengan gula, garam, merica aduk rata lalu masukkan kepiting dan masak hingga air susut.
  9. Pindahkan ke piring saji, beri perasan jeruk nipis dan parsley cincang sebagai garnish.
  10. Caramelized butter crab siap disajikan.

Disadur dari Suara.com

Seafood Kepiting Mentega Cara Membuat


Loading...