Sebanyak Tiga Pasangan Pengantin Menikah Masal di Dermaga Cinta Kali Gajahwong Giwangan, Promosi Tempat Wisata

Sebanyak Tiga Pasangan Pengantin Menikah Masal di Dermaga Cinta Kali Gajahwong Giwangan, Promosi Tempat Wisata
(Dok Pemkot Jogja Via iNews.id)
Editor: Epenz Hot News —Senin, 26 Oktober 2020 09:32 WIB

Terasjabar.id - Sebanyak tiga pasangan pengantin menikah masal di Dermaga Cinta Kali Gajahwong Giwangan, Yogyakarta. Acara nikah massal di lokasi tersebut sengaja digelar untuk promosi tempat wisata.

Camat Umbulharjo, Rumpis Trimintarta mengatakan, nikah bareng yang diselenggarakan di Dermaga Cinta ini bertujuan untuk menyatukan tekad memajukan perekonomian terutama industri pariwisata di tengah pandemi Covid-19. Pemkot Jogja sedang gencar mempromosikan pariwisata.

“Kami ucapkan selamat kepada para mempelai, semoga kedepannya bisa menjadi keluarga yang sakinah, mawadah dan warahmah,” katanya dilansir dari website resmi Pemkot Jogja.

FOLLOW JUGA :

Ketua Nikah Bareng dan FORTAIS Ryan Budi Nuryanto, mengatakan selain untuk mempromosikan Dermaga Cinta Kali Gajahwong, nikah bareng ini juga bertujuan untuk membantu masyarakat yang tidak mampu untuk menikah. Acara ini sekaligus untuk mengampanyekan program 3 M (mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak) dalam kehidupan tatanah baru.

“Nikah bareng ini selain untuk mempromosikan destinasi wisata Dermaga Cinta, juga membantu masyarakat yang tidak mampu menikah. Nikah bareng ini merupakan seri ke-7 nikah bareng di masa pandemi,” ucap Ryan.

Ryan juga mengatakan biaya nikah, mahar, pelaminan unik, cincin kawin tematik dengan tulisan aksara Jawa, rias, baju pengantin, dokumentasi dan bulan madu di hotel berbintang, semuanya gratis.

Salah satu peserta nikah masal, Divya Merlinda berharap bisa hidup lebih baik karena sudah memiliki pendamping hidup.

“Saya merasa bahagia, dan lebih tenang, sebab kedepannya ada yang berjuang mencarikan nafkah untuk saya,” katanya.

Disadur dari iNews.id

Tiga Pasangan Menikah Massal Dermaga Cinta Kali Pandemi Covid-19 Promosi Tempat Wosata


Loading...