Viral 'Tendangan Gaib' Adrian di Ajax vs Liverpool

Viral 'Tendangan Gaib' Adrian di Ajax vs Liverpool
CNN Indonesia
Editor: Malda Sport Style —Kamis, 22 Oktober 2020 09:08 WIB

Terasjabar.id -- 

Kiper Liverpool, Adrian punya peran penting dalam keberhasilan Liverpool menang atas Ajax Amsterdam di Liga Champions. Namun reaksi Adrian saat Fabinho melakukan penyelamatan ramai dibicarakan banyak orang.


Ajax melepaskan 11 tembakan dan lima di antaranya tepat sasaran. Namun seluruh upaya itu tak berhasil membobol gawang Adrian. Ia sukses menuntaskan laga dengan status clean sheet.

Keberhasilan Adrian menorehkan clean sheet turut membantu Liverpool memenangkan pertandingan. Laga ini juga berjalan sulit bagi Liverpool yang hanya mampu mencetak gol lewat gol bunuh diri Nicolas Tagliafico.

Meski sukses tampil brilian dan turut membantu Liverpool menang, ada momen ketika Adrian melakukan aksi lucu, yaitu tendangan gaib.

Liverpool's Fabinho, saves from the goal line after a header from Ajax's captain Dusan Tadic from scoring during the group D Champions League soccer match between Ajax and Liverpool at the Johan Cruyff ArenA in Amsterdam, Netherlands, Wednesday, Oct. 21, 2020. (AP Photo/Peter Dejong)Momen ketika Adrian melakukan 'tendangan gaib' karena kakinya ikut menendang saat Fabinho berusaha membuang bola. (AP/Peter Dejong)

Momen itu bermula ketika Dusan Tadic berhasil lolos dari lini pertahanan Liverpool dan berhadapan satu lawan satu dengan Adrian pada akhir babak pertama. Tadic lalu memilih melakukan tendangan lob.

Pilihan Tadic itu tepat karena tendangan lob mampu melewati jangkauan Adrian dan mengarah ke gawang. Upaya Adrian untuk maju ke depan mempersempit ruang tembak pun gagal.

Tetapi peluang itu batal jadi gol karena Fabinho berlari menuju gawang dan berhasil membuang bola sebelum melewati garis gawang.

Yang menarik, Adrian ikut bereaksi menendang saat Fabinho mati-matian coba membuang bola. Padahal Adrian tidak berada di dekat bola karena ia sudah mati langkah.

Momen ini yang kemudian viral di dunia maya dengan beragam komentar. Banyak yang meledek Adrian karena malah bereaksi seperti itu dan bukan berupaya kembali bersiap.

Namun ada pula yang membela Adrian dengan mengatakan hal tersebut adalah refleks dan yang terpenting Adrian tidak kebobolan di laga lawan Ajax.

(ptr/nva/CNN)

Ajax Amsterdam Liverpool Grup D Liga Champions LINK Live Streaming Adrian


Loading...