Kasus Covid-19 di Bali Terus Meningakt, Targetkan 3.000 Tes Swab per Hari

Kasus Covid-19 di Bali Terus Meningakt, Targetkan 3.000 Tes Swab per Hari
Ilustrasi (Klikdokter : Google)
Editor: Epenz Hot News —Jumat, 16 Oktober 2020 13:20 WIB

Terasjabar.id - Kasus Covid-19 di Bali terus meningkat. Satgas Penanganan Covid-19 menargetkan 3.000 sampel tes swab per hari.

"Saat ini baru 700 per hari dan diharapkan bisa 3.000 sampel per hari dengan mempersiapkan peralatan PCR," kata Danrem 163 Wira Satya, Brigjen TNI Husein Sagaf di Denpasar, Jumat (16/10/2020).

Dia mengatakan, saat ini ada 18 alat PCR di Bali. Namun hanya 14 yang siap. Selain itu juga dibutuhkan tenaga ahli untuk mengoperasionalkan.

Pria yang juga anggota Satgas Penanganan Covid-19 Bali ini mengatakan, Bali akan melakukan 3T yakni testing, tracing, dan treatment untuk menekan angka penyebaran Covid-19. Bali menjadi salah satu prioritas penanganan Covid-19 di Indonesia, karena gaungnya yang mendunia dan berskala internasional.

"Apabila Bali lebih cepat pulihnya dibandingkan tempat lain, seluruh dunia akan melihat bahwa Indonesia pulih," tuturnya.

FOLLOW JUGA :

Menurutnya, untuk pelaksanaan tes swab, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) sudah menyatakan kesiapan mem-back up Bali, sehingga pelaksanaan tes dari sebelumnya 700 sampel per hari bisa mencapai 3.000 sampel per hari.

Dari hasil tes swab 3.000 per hari itu, pemisahan orang-orang yang terindikasi dan terpapar bisa dilakukan lebih cepat.

"Kita tempatkan di hotel, nggak boleh di rumah lagi. Dengan dikarantina di hotel diharapkan dalam waktu relatif cepat bisa sembuh dan kita kembalikan ke rumah masing-masing," katanya.

Selain itu, Satgas juga akan menyiapkan 10 hotel sebagai tempat karantina dan diperuntukkan bagi yang positif, baik dengan penyakit bawaan atau tidak.

"Harapannya seluruh kabupaten juga menyediakan satu hotel sebagai tempat karantina," ucapnya.

Disadur dari iNews.id

Pandemi Covid-19 Bali Te Swab


Loading...