Inilah Daftar Harga iPhone yang Turun Harga Setelah iPhone 12 Dirilis, Harga iPhone XR Rp 7 Jutaan

Inilah Daftar Harga iPhone yang Turun Harga Setelah iPhone 12 Dirilis, Harga iPhone XR Rp 7 Jutaan
Tribunjabar.id
Editor: Malda Teras Viral —Rabu, 14 Oktober 2020 11:31 WIB

Terasjabar.id - Berikut ini daftar harga iPhone yang mengalami penurunan harga per Oktober 2020 setelh iPhone 12 dirilis.

Apple telah resmi merilis smartphon terbarunya yaitu iPhone 12 terbaru pada 13 Oktober 2020.

Setelah iPhone 12 itu dirilis, ternyata berdampak pada harga jual iPhone model terdahulunya.

Beberapa model iPhone terdahulunya mengalami penurunan harga.

Seperti iPhone SE, iPhone X, iPhone XR, iPhone 11 dan iPhone lainnya.

Berikut ini tribunjabar.id rangkum beberapa iPhone yang turun harga setelah iPhone 12 dirilis, dikutip dari Iamcherish Apple Pro.

- iPhone SE turun harga menjadi 349 dollar AS atau sekira Rp 5,1 jutaan

- iPhone XR 64 GB turun harga menjadi 499 dollar AS atau sekira Rp 7 jutaan

- iPhone X 64 GB turun harga menjadi kisaran Rp 6,5 - Rp 7 jutaan

- iPhone X 256 GB turun harga menjadi kisaran Rp 7,5 - Rp 8 jutaan

- iPhone XR 128 GB 6,1 inch turun harga menjadi kisaran Rp 8 jutaan - Rp 8,5 jutaan

- iPhone XR 128 GB garansi Ibox berada di kisaran harga Rp 8,8 jutaan - Rp 9 jutaan

- iPhone Xs 256 GB Inter kisaran turun harga kisaran Rp 8,5 - Rp 9 jutaan

- iPhone Xs 64 GB Inter kisaran turun harga kisaran Rp 7,9 - Rp 8 jutaan

- iPhone Xs Max 64 GB Inter turun harga kisaran Rp 8,5 - Rp 9 jutaan

- iPhone Xs Max 64 GB Inter masih di kisaran harga Rp 9,7 - Rp 10 jutaan

- iPhone 11 64 GB Inter turun harga kisaran Rp 9,8 - Rp 10 jutaan

- iPhone 11 128 GB Inter kisaran harga Rp 10,8 - Rp 11 jutaan

- iPhone 11 Pro 64 GB Inter turun harga menjadi kisaran Rp 13,5 - Rp 14 jutaan

- iPhone 11 Pro Max 64 GB Inter turun harga kisaran Rp 15,5 - Rp 16 jutaan

- iPhone 11 Pro 256 GB Inter turun harga kisaran Rp 15 jutaan

- iPhone 11 Pro Max 256 GB Inter turun harga kisaran Rp 16,5 - Rp 17 jutaan

Nah, itulah daftar harga iPhone yang mengalami penurunan harga pasca iPhone 12 dirilis.

*Disclaimer:

Daftar harga iPhone yang turun harga tersebut hanya sebagai referensi.

Bila terjadi perbedaan harga tergantung dari kelengkapan aksesoris dan kondisi barangnya

Lantas berapa harga iPhone 12 ? Berikut simak spesifikasi dan harga iPhone 12 di bawah ini.

iPhone 12 Rilis 4 Varian

Dalam perilisannya, iPhone 12 hadir dalam empat varian.

Keempat varian tersebut di antaranya adalah iPhone 12 Mini, iPhone 12, iPhone 12 Pro, hingga iPhone 12 Pro Max.

Dihimpun TribunJabar.id dari tomsguide.com, berikut ini adalah bocoran spesifikasi dan harga dari iPhone terbaru tersebut:

iPhone 12 Mini

iPhone 12 Mini ini disebut akan dibanderol dalam harga $699 atau setara Rp 10 jutaan.

Sesuai namanya, iPhone 12 Mini ini berukuran kecil.

Diagonal layarnya hanya 5,4 inchi saja, dengan spesifikasi Super Retina OLED (BOE).

Sementara itu, system-on-chip atau SoC yang digunakan adalah A14 Bionic.

SoC tersebut dipadukan dengan RAM 4 GB dan memori internal 64, 128, atau 256 GB.

Untuk keperluan memotret, iPhone ini mengandalkan dual kamera.

Kemudian, baterai yang terpasang berkapasitas 2,227 mAh.

iPhone 12

tribunnews
iPhone 12 baru (Tomsguide.com/Ben Geskin / Smazizg)

iPhone 12 dibanderol lebih mahal $100 dari iPhone 12 Mini, tepatnya harganya adalah $799 atau setara Rp 11 jutaan.

Ponsel ini ukurannya lebih besar daripada iPhone 12 Mini.

iPhone 12 memiliki diagonal layar 6,1 inchi dengan spesifikasi layarnya adalah Super Retina OLED (BOE).

Adapun iPhone 12 juga menggunakan SoC A14 Bionic.

SoC itu dipadukan dengan RAM 4 GB dan memori internal 64 GB, 128 GB, atau 256 GB.

Sama seperti iPhone 12 Mini, iPhone 12 ini juga digadang-gadang dilengkapi dual camera.

Sementara itu, baterai yang terpasang berkapasitas 2,775 mAh.

iPhone 12 Pro

Masih berdasarkan bocoran, selisih harga dari iPhone 12 ke iPhone 12 Pro terpaut jauh.

iPhone 12 Pro disebut-sebut akan dibanderol $1049 atau setara Rp 15 juta rupiah.

Dengan harga segitu iPhone 12 Pro dilengkapi layar Super Retina XDR OLED, berdiagonal 6,1 inchi.

SoC yang digunakan masih A14 Bionic.

Kendati begitu, SoC tersebut dipadukan dengan RAM 6 GB dan memori internal 128, 256, sampai 512 GB.

Untuk urusan memotret, iPhone 12 Pro dilengkapi triple rear cameras + LiDAR.

Sementara itu, baterai yang digunakan berkapasitas 2.775 mAh.

iPhone 12 Pro Max

tribunnews
Ilustrasi iPhone 12. (GSMArena)

Inilah varian tertinggi dari iPhone 12 series.

Harganya disebut-sebut berada di kisaran $1149 atau setara Rp 16 jutaan.

Dari segi layar, iPhone 12 Pro Max punya layar Super Retina XDR OLED dengan diagonal 6,7 inchi.

Untuk urusan performa, SoC yang terpasang masih sama, yaitu A14 Bionic.

SoC itu juga dipadukan dengan RAM 6 GB dan memori internal 128, 256, dan 512 GB.

Untuk keperluan memotret, iPhone 12 Pro Max juga mengandalkan triple rear cameras + LiDAR.

Namun, untuk baterainya punya kapasitas yang lebih besar dibanding iPhone 12 seri lainnya.

Kapasitas baterai di iPhone 12 Pro Max adalah 3.687 mAh.

Nah, itulah bocoran harga dan spesifikasi dari iPhone 12 series.

Perlu dicatat, harga dan spesifikasi ini belum final.

Jadi, ada kemungkinan perbedaan ketika diumumkan nanti.(Tribunjabar.id)




Iphone 12 Turuh Harga Iphone SE


Loading...