Tampil Gemilang Saat Timnas Indonesia U-19 Mengalahkan Makedonia Utara, Berikut Beberapa Fakta Jack Brown

Tampil Gemilang Saat Timnas Indonesia U-19 Mengalahkan Makedonia Utara, Berikut Beberapa Fakta Jack Brown
(JPNN.com : Google)
Editor: Epenz Sport Style —Senin, 12 Oktober 2020 08:17 WIB

Terasjabar.id – Nama Jack Brown sedang ramai diperbincangkan. Dia tampil gemilang saat Timnas Indonesia U-19 menang 4-1 dalam laga uji coba melawan Makedonia Utara di Stadion NK Junak Sinj, Minggu (11/10/2020) malam WIB.

Brown yang masuk sebagai pemain pengganti mampu menyarangkan dua gol di menit 58 dan 69. Aksinya yang mengagumkan langsung menjadi perbincangan netizen Tanah Air hingga sempat masuk jajaran trending topic Twitter.

Untuk lebih mengenal sosok sang pemain, berikut tujuh faktanya yang dikutip dari berbagai sumber:

1. Brown lahir di Jakarta, 2 November 2001. Dia merupakan putra kedua dari pasangan lintas negara. Ibunya bernama Indah asal Indonesia. Sementara ayahnya, Lance Brown merupakan warga negara Inggris.

2. Sejak kecil, Brown sudah mencintai olahraga sepak bola. Dia sempat berpartisipasi pada ajang Manchester United Soccer School (MUSS) Dubai pada 2006 silam. Hebatnya, dia langsung terpilih menjadi pemain terbaik.

3. Setelah masuk akademi MU, Brown melanjutkan perjalanan kariernya sebagai pesepak bola di Inggris dengan membela Brentwood School U-12 serta Independent Schools Football Association untuk kategori usia U-14 dan U-16. Kini dia memperkuat Lincoln City U-18

4. Pada 2017 lalu, PSSI membuka lowongan kepada pemain muda yang bermain di luar negeri untuk mengikuti seleksi Timnas U-19. Namun ketika itu Brown tidak dilirik pelatih Garuda Nusantara, Indra Sjafri.

5. Brown memiliki seorang kakak bernama George yang juga berprofesi sebagai pesepak bola. Saudaranya itu juga mengikuti seleksi Timnas U-19 tiga tahun lalu. Tapi sayang, dia gagal menembus skuat Merah-Putih.

6. Posisi asli Brown sebenarnya adalah gelandang. Namun di laga melawan Makedonia Utara, dia dipercaya bemain sebagai ujung tombak.

7. Brown merupakan penggemar berat MU dan pernah berjabat tangan sekaligus mengobrol dengan Sir Alex Ferguson. Pemain The Red Devils yang sangat dikaguminya adalah Wayne Rooney.

Disadur dari iNews.id

Timnas Indonesia U-19 Makedonia Utara Jack Brown


Loading...