Kepala Dinas Pertanian Provinsi Maluku Menjabart Sebagai Pjs Bupati Halmahera Barat, Langsung Buat Imbauan

Kepala Dinas Pertanian Provinsi Maluku Menjabart Sebagai Pjs Bupati Halmahera Barat, Langsung Buat Imbauan
(iNews/Ismail Sangaji : Google)
Editor: Epenz Hot News —Minggu, 27 September 2020 11:34 WIB

Terasjabar.id - Kepala Dinas Pertanian Provinsi Maluku, M Rizal Ismail, menjabat sebagai Penjabat sementara (Pjs) Bupati Halmahera Barat. Dia pun langsung membuat imbauan agar ASN tetap netral dalam Pilkada 2020 mendatang.

Rizal mengatakan, sesuai surat penunjukan dari Menteri Dalam Negeri ada enam tugas dan fungsi yang harus dijalankan oleh Pjs, salah satunya adalah memfasilitasi pelaksanaan Pilkada serta menjaga netralitas ASN.

"Jadi saya tegaskan ASN tidak boleh terlibat dalam politik, harus netral," kata Rizal usai pengukuhannya di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku, Sabtu (26/9/2020).

Mantan Kabag Humas Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat ini mengatakan, akan berkoordinasi dengan Fokopimda, KPU dan Bawaslu terkait pelaksanaan pilkada di daerah tersebut.

"Pilkada ini ajang mencari pemimpin, jadi mari kita sama-sama tebarkan kebaikan, hindari isu hoaks, jangan tebar ujaran kebencian," ujarnya.

Dia juga meminta para pasangan calon dapat menerapkan protokol kesehatan di setiap tahapan pilkada, serta mengedukasi warga pentingnya upaya pencegahan penularan virus corona.

"Sesuai data Covid-19 di Halmahera Barat memang belum begitu tinggi, tapi tugas saya sebagai pjs bupati akan terus melakukan pencegahan agar daerah ini bebas dari penyebaran virus corona," ujar dia.

Disadur dari iNews.id

Kepala Dinas Pertanian Provinsi Maluku Pjs Halmehara Barat Pandemi Virus Corona Pilkada 2020


Loading...