Basarnas Akhirnya Menemukan Korban Hilang Tenggelam di Sungai Silo Beting Kartini Kabupaten Asahan, Fauziyah Ditemukan Tewas usai 5 Hari Pencarian

Basarnas Akhirnya Menemukan Korban Hilang Tenggelam di Sungai Silo Beting Kartini Kabupaten Asahan, Fauziyah Ditemukan Tewas usai 5 Hari Pencarian
(iNews/Ulil Amri : Google)
Editor: Epenz Hot News —Jumat, 25 September 2020 10:11 WIB

Terasjabar.id - Basarnas akhirnya menemukan korban hilang tenggelam di Sungai Silo Beting Kartini, Kisaran, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara. Remaja perempuan ini dievakuasi pada jarak sekitar 500 meter dari titik pertama kali dilaporkan tenggelam, Kamis (25/9/2020) sore.

Anggota Basarnas dan BPBD Asahan selanjutnya membawa jenazah korban ke rumah duka di Kelurahan Lestari. Kedatangan petugas membawa jenazah korban disambut isak tangis keluarga.

Petugas Basarnas Romi Ersa Syahputra mengatakan, korban merupakan jasad kedua dan terakhir yang ditemukan setelah pencarian selama lima hari. Awalnya mereka menerima laporan ada dua remaja yang hilang tenggelam di Sungai Silo pada Minggu (20/9/2020).

Korban bernama yakni Muhammad Arif (17) yang ditemukan petugas pada hari pertama pencarian dalam kondisi sudah meninggal dunia pada jarak sekitar 3 km dari titik hilang. Saat ditemukan korban dalam posisi tersangkut batang kayu di aliran Sungai Silo Beting Kartini.

"Korban kedua ini kami temukan setelah lima hari pencarian. Lokasi titik penemuan berjarak 500 meter dari TKP hilang. Saat ini juga kami serahkan kepada keluarga," ujarnya, Kamis (24/9/2020).

Diketahui, kedua remaja ini Muhammad Arif dan Fauziyah terseret arus Sungai Silo Beting Kartini saat menikmati liburan akhir pekan bersama empat rekannya. Kedua korban yang bermain air di  pinggiran sungai ternyata tak bisa berenang hingga tenggelam terseret arus. Saat kejadian, warga berupaya menolong, namun deras arus membuat pegangan mereka terlepas.

Disadur dari iNews.id

Basarnas Korbang Tenggelam Sungai Silo Beting Kartini Kabupaten Asahan Sumatera Utara


Loading...