Odading Saat ini Sedang VIRAL, Berikut Cara Membuat Odading, Ditabur Wijen

Odading Saat ini Sedang VIRAL, Berikut Cara Membuat Odading, Ditabur Wijen
Ilustrasi (Cookpad.com : Google)
Editor: Epenz Hot News —Jumat, 18 September 2020 13:06 WIB

Terasjabar.id - Makanan khas Jawa Barat ini terkenal memiliki citarasa manis dan legit. Roti goreng yang populer di Bandung ini biasanya berbentuk kotak dan menjadi teman untuk minum kopi atau teh.

Odading ada yang polos dan ditabur wijen. Masing-masing memiliki kelezatan berbeda. Belakangan, makanan yang juga kerap disebut kue bantal ini sedang viral.

Di media sosial tengah viral video review makan odading Mang Oleh bisa menjadi Iron Man. Pria yang berada di video tersebut adalah Ade Londok.

Tidak harus jauh-jauh untuk mencicipi kue Odading. Bagi yang berada di luar Bandung, Anda juga bisa membuat kue lezat ini mirip seperti Odading Mang Oleh.

Untuk membuatnya juga mudah. Anda hanya membutuhkan beberapa bahan-bahan seperti tepung terigu, susu cair atau santan, ragi, dan lainnya.

Tertarik membuat Odading yang mirip dengan Mang Oleh? Berikut ulasannya seperti dikutip melalui Instagram @novita._.sari, Jumat (18/9/2020).


Bahan :⁣

300 gram tepung terigu ⁣
150 ml susu cair atau air santan hangatkan hingga suam kuku (jangan panas nanti ragi bisa mati)⁣
1 1/2 sendok makan margarin⁣
65 gram gula pasir ⁣
1 butir telur⁣
1 1/2 sendok teh ragi instan⁣
1/2 sendok teh garam⁣

Bahan Taburan : Wijen putih secukupnya⁣

Cara Membuat :⁣

1. Campur tepung terigu, gula dan ragi.
2. Masukkan telur dan santan/susu cair sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga lembut (agak lengket tidak apa-apa)⁣.
3. Masukkan margarin dan garam, uleni kembali adonan hingga lembut dan elastis. ⁣
4. Adonan akhir tidak kalis banget, agak lengket.⁣
5. Tutup adonan dengan plastik, diamkan di tempat hangat hingga mengembang 2 kali lipat sekitar 30 - 40 menit (tergantung cuaca)⁣.
6. Jika sudah mengembang, kempiskan adonan agar udara di adonan keluar. Letakkan adonan di tempat rata yang sudah dilumuri tepung terigu agar tidak lengket.Taburi atasnya dengan sedikit tepung terigu agar tidak lengket ketika digilas.⁣
7. Gilas adonan hingga rata dengan ketebalan 2 cm.⁣ Potong-potong bentuk kotak sesuai selera ukurannya. Olesi atasnya dengan air, taburi wijen secukupnya⁣. Diamkan 20 menit untuk fermentasi kedua.⁣
8. Panaskan minyak, goreng adonan roti di minyak hingga matang.⁣ Sajikan waktu hangat.⁣

Disadur dari iNews.id

Makanan Khas Jabar Odading VIRAL Cara Membuat


Loading...