Mantan Defender Chelsea Resmi Kembali Meramaikan Premier League, Branislav Ivanovic Bergabung Dengan West Bromwich Albion

Mantan Defender Chelsea Resmi Kembali Meramaikan Premier League, Branislav Ivanovic Bergabung Dengan West Bromwich Albion
(Daily Mail : Google)
Editor: Epenz Hot News —Rabu, 16 September 2020 09:32 WIB

Terasjabar.id – Masih ingat dengan sosok Branislav Ivanovic? Mantan defender Chelsea itu resmi kembali meramaikan Premier League memakai kostum West Bromwich Albion.

Ivanovic yang kini berusia 36 tahun itu bergabung dengan tim promosi itu dengan status bebas transfer setelah kontraknya bersama Zenit St. Petersburg berakhir pada Juli lalu. Dia sudah tak sabar kembali merasakan panasnya atmosfer Premier League.

Sebelumnya bek Serbia itu memperkuat The Blues dari 2008 sampai 2017. Selama di sana, Ivanovic sukses mempersembahkan segudang gelar di antaranya tiga titel Premier League, satu trofi Liga Champions dan satu Liga Europa.

“Liga Inggris terbaik di dunia. Saya perlu menantang diri saya sendiri dan siap untuk tantangan itu. Saya sangat senang bisa kembali bermain di liga ini,” kata Ivanovic dikutip dari laman resmi klub, Rabu (16/9/2020).

“Saya harap bisa sukses di sini. Saya punya banyak ambisi dan saya ingin membuktikan banyak hal. Saya akan memberikan segalanya untuk tim,” ucapnya.

West Brom kalah telak 0-3 dari Leicester City pada pekan perdana Premier League di kandang sendiri, akhir pekan lalu. Pengalaman Ivanovic diharapkan bisa membantu klub berjuluk The Baggies itu tampil lebih baik di laga berikutnya.

“Dia adalah tambahan yang bagus untuk kami, tim yang baru dipromosikan di Premier League. Dia mencentang semua kotak yang kami butuhkan,” tutur Pelatih West Brom Slaven Bilic.

“Dia melakukan segalanya dalam kariernya, itu luar biasa. Kami senang. Dia menambahkan kualitas dan pengalaman di dalam dan di luar lapangan,” ucapnya.

Disadur dari iNews.id

Branislav Ivanovic Chelsea Premier League West Bromwich Albion


Loading...