Lakukan Rapid Test, Lima ASN di Lingkungan Pemkot Tangsel Terpapar Covid-19, Sekdis Pariwisata Positif

Lakukan Rapid Test, Lima ASN di Lingkungan Pemkot Tangsel Terpapar Covid-19, Sekdis Pariwisata Positif
Ilustrasi (Kompas.com : Google)
Editor: Epenz Hot News —Rabu, 16 September 2020 08:42 WIB

Terasjabar.id - Lima aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel), Banten terpapar covid-19. Satu orang positif dan empat lainnya reaktif covid-19 melalui rapid test.

Sekretaris Daerah (Sekda) Tangsel Bambang Noertjahjo mengatakan mereka diduga terpapar bukan dari luar Jakarta. Berdasarkan hasil penelusuran, mereka diduga terpapar saat menjalankan tugas di wilayah Tangsel.

"Sekretarid Dinas (Sekdis) Pariwisata positif, empat lainnya masih kategori dalam pengawasan termasuk Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub), ada satu dari Bapenda dan Bappeda," katanya di Tangsel, Selasa (15/9/2020) malam.

Bambang mengatakan empat ASN yang dinyatakan reaktif kini sedang menjalani isolasi mandiri. Mereka masih menunggu hasil tes swab keluar.

Menindaklanjuti penemuan tersebut, penyemprotan disinfektan akan dilakukan di lingkungan perkantoran Pemkot Tangsel. Selain itu kegiatan perkantoran di Dinas Pariwisata dan Dinas Perhubungan akan dihentikan sementara.

"Kegiatan perkantoran dihentikan untuk penyemprotan disinfektan. Pelayanan kami pastikan tetap jalan," ucapnya.

Disadur dari iNews.id

Pandemi Virus Corona ASN Tangsel Banten Rapid Test


Loading...