Batal Hadapi Bhayangkara FC, Persib Berencana Tanding Ulang dengan Tira Persikabo

Batal Hadapi Bhayangkara FC, Persib Berencana Tanding Ulang dengan Tira Persikabo
Bola Okezone
Editor: Malda Hot Persib —Sabtu, 12 September 2020 09:46 WIB

Terasjabar.id - Persib Bandung dipastikan batal beruji tanding dengan Bhayangkara FC. Laga persahabatan tersebut semula akan digelar pada Sabtu (12/9/2020), di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Pelatih Persib, Robert Alberts, menyayangkan batalnya uji tanding dengan Bhayangkara FC. Padahal, Maung Bandung sangat membutuhkan uji tanding dengan lawan selevel untuk mematangkan persiapan menghadapi lanjutan Liga 1 2020.

Alberts melanjutkan, dengan batalnya uji tanding dengan Bhayangkara FC, Persib akan menggelar latih tanding sebagai penggantinya. Dalam latih tanding tersebut, Persib akan membagi skuadnya dalam dua tim untuk saling berhadapan.

"Sayangnya pertandingan harus dibatalkan karena alasan teknis, kami akan fokus untuk 90 menit dengan dua tim di antara pemain dan wasit," kata Alberts, pada Jumat (11/9/2020).

"Pertandingan juga akan tetap live streaming dan akan tetap menarik untuk disaksikan," ujar Alberts.

Terkait rencana uji tanding lainnya, Alberts mengatakan, Persib berencana untuk menggelar dua uji tanding lagi sebelum berlaga dalam lanjutan Liga 1 2020.

Pada pekan depan, Maung Bandung akan bertolak ke Bogor untuk kembali beruji tanding dengan PS Tira Persikabo.

Setelah itu, pada pekan terakhir bulan September, Persib berencana menggelar uji tanding terakhir sebelum mentas di Liga 1 2020. Uji tanding rencananya akan digelar melawan tim lokal. Ada dua opsi lawan uji tanding bagi Persib di Bandung. Pertama, adalah tim PON Jawa Barat, dan kedua yakni Bandung United.

"Minggu depan kami akan berangkat ke Bogor, menghadapi Tira-Persikabo. Setelahnya, kami akan bermain di Bandung, dengan lawan antara tim PON Jabar atau Bandung United," tutur Alberts.

Sebelumnya, Media Officer Persib, Jatnika Sadili, menyebutkan bahwa batalnya uji tanding Persib vs Bhayangkara FC terjadi karena kendala teknis dari kedua klub. Meski begitu, belum jelas kendala teknis yang dimaksud tersebut.

"Karena ada kendala teknis, jadi batal. Untuk lebih detailnya, nanti akan diinfokan lebih lanjut. Sementara informasinya seperti itu saja dulu," ucap Jatnika. (kompas)


(Tribunjabar.id)

GBLA Bhayangkara Persib Tira Pesikabo


Loading...