Sebanyak 31 Dokter di Provinsi Sulawesi Tenggara Positif Covid-19 dan Dua Diantaranya Meninggal Dunia

Sebanyak 31 Dokter di Provinsi Sulawesi Tenggara Positif Covid-19 dan Dua Diantaranya Meninggal Dunia
Ilustrasi (Tirto.ID : Google)
Editor: Epenz Hot News —Minggu, 6 September 2020 10:03 WIB

Terasjabar.id - Sebanyak 31 dokter di Provinsi Sulawesi Tenggara positif Covid-19. Dua orang dokter di antaranya meninggal dunia.

Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Sulawesi Tenggara, La Ode Rabiul Awal mengatakan, dokter yang positif Covid-19 kini menjalani isolasi di rumah sakit dan rumah pribadi.

"Tenaga medis yang paling banyak terpapar Covid-19 berasal dari Kota Kendari, kemudian disusul Kota Bau-Bau dan Kabupaten Buton," kata La Ode, Minggu (6/9/2020).

Diduga, kata dia, tenaga medis yang terpapar saat menangani pasien Covid-19 bukan hanya dokter yang bekerja di rumah sakit rujukan Covid-19 namun dokter di puskesmas juga.La Ode melanjutkan, bagi tenaga medis yang memiliki kontak erat dengan pasien terpapar untuk segera melakukan uji swab. Agar memutus rantai penularan Covid-19.

"Hingga kini tercatat dua orang tenaga kesehatan di Sultra yang meninggal dunia akibat virus corona. Satu nakes dari Kabupaten Kolaka dan seorang dokter spesialis gigi yang bertugas di Kabupaten Konawe Selatan," kata dia.

Disadur dari iNews.id

Pandemi Virus Corona IDI Dokter Provinsi Sulawesi Tenggara


Loading...