TNI AD Mengatakan Sudah Ada 90 Orang yang Melapor Sebagi Korban Penyeranagan Mapolsek Ciracas

TNI AD Mengatakan Sudah Ada 90 Orang yang Melapor Sebagi Korban Penyeranagan Mapolsek Ciracas
(SINDONews : Google)
Editor: Epenz Hot News —Kamis, 3 September 2020 13:21 WIB

Terasjabar.id - TNI AD menyebut hingga Rabu (2/9/2020) sudah ada 90 orang yang melapor sebagai korban penyerangan Mapolsek Ciracas, Jakarta Timur. Sebanyak 16 orang melapor sebagai korban penganiayaan dan 83 orang mengalami kerugian materi.

"Ada orang yang melapor sebagai korban penganiayaan sekaligus mengalami kerugian materi. Contoh ada orang yang dirusak motornya kemudian dia dipukul," kata Panglima Daerah Komando Militer Jaya/Jayakarta (Pangdam Jaya) TNI AD Mayjen TNI Dudung Abdurachman dalam konferensi pers di Mapuspomad, Jakarta, Kamis (3/9/2020).

Dudung memastikan TNI AD telah mengganti kerugian materi sejumlah korban. Tercatat 79 orang telah menerima ganti rugi dengan nilai mencapai Rp305 juta.

"Kemudian yang belum terbayarkan ada 11 orang, angkanya sekitar Rp82.800.000, jadi totalnya Rp388.586.000," ujar Dudung.

Dudung menjelaskan, 11 orang tersebut akan menerima ganti rugi secepatnya. Dia menyebut 11 orang itu belum sempat mengambil uang ganti rugi dengan beragam alasan.

"Kami masih komunikasi dengan para korban. Ada yang kami konfirmasi sedang pulang kampung, kemudian yang bersangkutan hari ini akan datang ke pos pengaduan di Koramil Kramat Jati. Ada juga yang belum terkonfirmasi," tuturnya.

Disadur dari iNews.id

TNI AD Mapolsek Ciracas Jakarta Timur Kerugian Materi


Loading...