Mahasiswa Teknik Industri STT Bandung Juara 1 Sayembara Logo Tingkat Nasional
Terasjabar.id - Mahasiswa Teknik Industri Sekolah Tinggi Teknologi Bandung, Rusdi Ahady meraih Juara 1 dalam Sayembara Desain Logo MMA II (Mahrojan Musabaqoh Al Arabiyah), yang diadakan oleh UKM-U Nafilah UIN Walisongo Semarang pada, Sabtu (25/04/2020) hingga Senin (11/05/2020).
Sayembara yang diadakan dalam rangka kegiatan Mahrojan Musabaqoh Al Arabiyah di UIN Walisongo Semarang ini diadakan secara umum mulai dari usia 17 hingga 22 tahun.
Logo yang dibuat oleh Rusdi memiliki filosofi Genggam Dunia melalui Eksistensi Arab Klasik dibumi Pertiwi Walisongo sesuai dengan tema yang diusungkan penyelenggara.
“Logo ini kombinasi dari Huruf Arab dari M, M, dan A yang merepresentasikan eksistensi Arab klasik sebagai salah satu jalan untuk membuka cakrawala ilmu pengetahuan, dan Gunungan yang melambangkan Bumi Walisongo sebagai tempat untuk belajar, berkarya dan berprestasi.” Ucap Rusdi.
Dengan prestasi yang berturut-turut ditorehkan oleh Mahasiswanya, Ketua Sekolah Tinggi Teknologi Bandung menyampaikan rasa bangganya atas capaian yang telah diraih oleh mereka.
“Berita ini sangat luar biasa sekali, baru saja kami mendengar Mahasiswa DKV kami Juara, kali ini Mahasiswa dari Prodi Teknik Industri meraih juara juga ditingkat Nasional. Hal ini sungguh membanggakan dan sepatutnya diapresiasi dan terus ditularkan kepada teman-teman lainnya” Ujar Muchammad Naseer, Ketua Sekolah Tinggi Teknologi Bandung.
Dalam penyampaiannya, Muchammad Naseer juga menyampaikan harapannya agar Mahasiswa STT Bandung lainnya dapat termotivasi untuk menorehkan prestasi lainnya.(Tribunjabar.id)