Liverpool Resmi Mendapatkan Kostas Tsimikas dari Olymiakos, 'pemain bola yang bagus dan memiliki sikap siap bersaing dan menang'

Liverpool Resmi Mendapatkan Kostas Tsimikas dari Olymiakos, 'pemain bola yang bagus dan memiliki sikap siap bersaing dan menang'
(Metro : Google)
Editor: Epenz Sport Style —Selasa, 11 Agustus 2020 11:58 WIB

Terasjabar.id - Liverpool resmi mendapatkan Kostas Tsimikas dari Olympiakos. Pelatih The Reds, Jurgen Klopp mengakui sudah memperhatikan rekrutan pertamanya untuk musim depan itu sejak lama.

Pemain 24 tahun itu diikat kontrak selama lima musim ke depan. Belum diketahui pasti berapa uang yang dikeluarkan untuk mendatangkannya. Namun, transfer Tsimikas ke Liverpool ditaksir mencapai 11 juta poundsterling (Rp212 miliar).

Klopp mengaku tidak sabar untuk segera melatih bek kiri asal Yunani tersebut. Dia berharap kedatangan Tsimikas bisa memperkuat lini belakang Liverpool agar makin tangguh.

“Kami sudah memperhatikan Kostas sejak lama dan senang dia bisa bergabung. Ini merupakan kabar sempurna sebelum kami kembali berlatih dalam waktu dekat,” kata Klopp di laman resmi klub, Selasa (11/8/2020).

“Dia itu pemain bola yang bagus dan memiliki sikap siap bersaing dan menang. Saya suka dengan mentalitasnya. Hal itu sesuai dengan tekad yang kami miliki di dalam ruang ganti,” ujarnya.

Berposisi sebagai bek kiri, nantinya Tsimikas akan menjadi opsi sebagai pelapis Andy Robertson. Meski begitu, Tsimikas terbukti punya kemampuan mumpuni, sehingga bisa mengantar Olympiacos juata Liga Yunani musim ini.

Tidak hanya itu, Tsimikas memiliki pengalaman yang cukup, meski masih berusia 24 tahun. Selain Olympiacos, dia sempat dipinjamkan ke klub Belanda Willem II musim lalu.

“Dia telah menunjukkan pengalamannya bermain di negara berbeda sejak usia muda. Dia merupakan bagian kesuksesan Olimpiacos, untuk memenangkan titelnya musim ini,” tutur Klopp.

Disadur dari iNews.id

Liverpool Olympiakos Bursa Transfer Kostas Tsimikas Jurgen Klopp


Loading...