5 ASN Kedapatan Tak Pakai Masker Saat Petugas Gabungan Gelar Sosialisasi di Majalengka

5 ASN Kedapatan Tak Pakai Masker Saat Petugas Gabungan Gelar Sosialisasi di Majalengka
Tribunjabar.id
Editor: Malda Hot News —Kamis, 6 Agustus 2020 13:22 WIB

Terasjabar.id - Petugas gabungan dari Satpol PP dan Dishub Majalengka menggelar sosialisasi penggunaan masker di Bunderan Cigasong dan Bunderan Munjul Majalengka, Kamis (6/8/2020).

Dalam kegiatan itu, petugas memberhentikan puluhan pengendara, baik roda dua maupun roda empat, yang tidak menggunakan masker.

Dari puluhan pengendara itu, ditemukan 5 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang tidak menggunakan masker.

"Ya, tadi kami berhentikan puluhan pengendara yang tidak menggunakan masker, lima di antaranya ASN di lingkungan Pemda Majalengka," ujar Kasat Pol PP Majalengka, Iskandar Hadi, Kamis (6/8/2020).

Selanjutnya, ujar dia, petugas langsung menindak dengan mencatat nama para ASN tersebut.

Nantinya, jika yang bersangkutan kedapatan melanggar lagi akan dikenakan sanksi berupa denda administratif.

"Ini kan kami baru sosialisasi, jadi belum dikenakan sanksi denda. Tapi jika kedapatan lagi, langsung kami tindaklanjuti," ucapnya.

Iskandar menjelaskan, dari dua lokasi kegiatan sosialisasi tersebut, pihaknya menyimpulkan bahwa ada tiga kategori masyarakat yang tidak mengenakan masker.

Yakni, ada yang membawa tetapi tidak dipakai, ada yang memang malas memakai, dan benar-benar tidak menyukai menggunakan masker.

"Tampaknya, tingkat kesadaran masyarakat terkait pengguna masker masih rendah. Kami terus lakukan sosialisasi agar masyarakat taat dan membantu mencegah penularan virus corona," ucap dia.(Tribunjabar.id)



Masker ASN Sosialisasi Majalengka


Loading...