Sampah yang Diduga APD Bekas Petugas Pemakaman Pasien Covid-19 Berserakan di TPU OKU

Sampah yang Diduga APD Bekas Petugas Pemakaman Pasien Covid-19 Berserakan di TPU OKU
(Widori Agustino/iNews : Google)
Editor: Epenz Hot News —Selasa, 21 Juli 2020 10:50 WIB

Terasjabar.id - Sampah yang diduga alat pelindung diri (APD) bekas pemakaman pasien positif Covid-19 berceceran di area permakaman wilayah Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan (Sumsel). APD itu diduga bekas dipakai oleh petugas pemakaman saat memakamkan jenazah Covid-19.

Sampah APD mulai dari sarung tangan plastik hingga masker terlihat berserakan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Perumahan Tiga Gajah Indah, Kelurahan Talang Jawa, Kecamatan Baturaja, OKU. Sampah itu tersebar di areal lapangan.

Warga sekitar bernama Wakijo mengatakan, sampah APD itu ada beberapa yang dibakar ada pula yang dibuang begitu saja. Parahnya, area tanah lapang yang dekat permukiman itu biasa dipakai anak-anak untuk bermain.

Wakijo merasa khawatir jika sampah APD itu terinfeksi Covid-19 kemudian diinjak atau digunakan oleh anak-anak yang bermain.

"Ini tempat permakaman umum bukan tempat pemakaman khusus Covid-19. Ada banyak anak-anak juga di sini," kata Wakijo, Selasa (21/7/2020).

Wakijo menambahkan, sampai saat ini sampah APD itu tidak dibersihkan oleh dinas terkait. Bahkan, beberapa APD sengaja dibakar di lokasi. Dia berharap agar petugas datang untuk membersihkan sampah APD tersebut.

Sementara itu, Jubir Satgas Covid-19 OKU Rozali mengatakan, memang ada korban Covid-19 dimakamkan di TPU Gajah Indah.

"Pemakaman terakhir tercatat pada 17 Juli 2020 sekitar pukul 22.00 WIB," kata dia.

Disadur dari iNews.id

Pandemi Virus Corona Sampah APD Pemakaman Sumatera Selatan


Loading...