Sadam Tasikmalaya dan Risris Garut Pimpin Ketua Pobsi Periode 2020-2024

Sadam Tasikmalaya dan Risris Garut Pimpin Ketua Pobsi Periode 2020-2024
Pengurus Pobsi Kab Tasikmalaya Periode 2020-2024 diabadikan bersama Ketum Pobsi Jabar Ir Rudi YB Kadarisman dan pengurus lainnya.
Editor: Malda Hot News —Jumat, 10 Juli 2020 21:04 WIB

Terasjabar.id - Ketua Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Jawa Barat Rudi YB Kadarisman secara marathon mengukuhkan dan melantik Pengurus POBSI Pengcab Kab Garut dan Tasikmalaya Periode 2020-2024, yang dilaksanakan terpisah di masing-masing Kabupaten Selasa dan Rabu (7-8/07-2020).


“Selamat dan sukses untuk Sadam Pratama sebagai Ketua Pengcab Pobsi Kab Tasikmalaya dan Risris Karsiman Kustia sebagai Ketua POBSI Kab Garut Periode 2020-2024, saya bangga dan terharu karena proses pelantikan ini sangat bermakna. Seperti di Kab Garut dihadiri unsur Forkopimda, (Kapolres, Dandim, dan Kajari), ini suatu kehormatan tersendiri bagi Pobsi dan luar biasa,”,ujar Ir Rudi YB Kadarisman disela acara penkantikan , Rabu (8/7/2020).

(Ketum Pobsi Jabar Ir Rudi YB Kadarisman menyerahkan SK Pengukuhan kepada Ketua Pobsi Tasikmalaya Periode 2020-2024)

Saya bangga, Sadam Pratama (29) mantan atlet adalah ketua Pobsi termuda di Jawa Barat. Dengan penuh semangat dan dedikasinya siap membaktikan diri untuk kemajuan olahraga Biliar, khususnya di Tasikmalaya. Begitu pula Risris Karsiman Kustia sebagai ketua POBSI Garut terlantik sudah menunjukan bahwa, ia benar-benar tulus untuk mengabdikan dirinya menjadi pengurus Cabor POBSI ini, tuturya.


“Pada saat ia datang jauh-jauh menemui saya di Bekasi, Risris menyatakan siap untuk memimpin POBSI saya katakan bahwa untuk menjadi Ketua POBSI harus benar-benar siap mengabdikan diri untuk menjadi orang tua atlet yang akan banyak menyita waktu dan perhatian kita,” ungkapnya


Saya bangga dengan munculnya figur-figur ketua generasi muda. Kedepan unsur kepengurusan Pobsi di Provinsi Jabar, Kabupaten maupun Kota, diharapkan tampul figur-figur muda sebagai generasi penerus untuk memajukan olahraga Biliar, ujarnya optimis 

(Foto bersama Ketua Pobsi Tasik dan Ketum Pobsi Jabar Ir Rudi YB Kadarisman)

Rudi juga menegaskan untuk menghasilkan perestasi terbaik di POBSI, maka seorang ketua harus menjadi orang yang ekstra keras bekerja dan berjuang baik dengan berkorban materil untuk memastikan atletnya dapat bermain dengan prestasi gemilang, tegasnya.


“Bila perlu seorang ketua POBSI harus jadi orang 'sinting' dalam tanda petik, untuk benar-benar menghasilkan dan mencetak atlet berprestasi. Untuk mewujudkan semua itu, silahkan selalu berkordinasi dengan Pengurus Provinsi POBSI Jawa Barat,” tegasnya.


Sementara itu, Sekum Pobsi Jabar MU Saefudin menjelaskan, kepengurusan Pobsi di 6 kota/ kabupaten akan berahir pada bulan Nopember 2020 yaitu, Purwakarta, Depok, dan Sukabumi. Menyusul Kab Cirebondan kota Bandung bulan Desember 2020. Sedangkan Kab Sumedang akan berahur 31 Agustus 2020, terangnya.


Sesuai AD dan ART Pobsi bahwa, kepengurusan yang habis masa jabatannya, agar segera melaksanakan musyawarah kabupaten/kota, pungkasnya. (H WAWAN JR)

Tasikmalaya garut Riris Sadam


Loading...