PSBB Transisi, Pesepeda dan Pejalan Kaki Memadati Jalan Medan Merdeka Selatan Jakarta Pusat

PSBB Transisi, Pesepeda dan Pejalan Kaki Memadati Jalan Medan Merdeka Selatan Jakarta Pusat
(Okezone : Google)
Editor: Epenz Hot News —Minggu, 5 Juli 2020 10:09 WIB

Terasjabar.id - Pesepeda dan pejalan kaki memadati Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Minggu (5/7/2020).

Berdasarkan pantauan di lokasi, pesepeda dan pejalan kaki melintas dari Jalan Medan Merdeka Barat ke Jalan Medan Merdeka Selatan.

Ruas Jalan Medan Merdeka hingga MH Thamrin-Sudirman memang tidak menjadi area Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day.

Di ruas Jalan Medan Merdeka Selatan, tampak segelintir pesepeda tidak menjalankan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah, yakni tak menjaga jarak aman (physical distancing) terhadap mereka.

Padahal, menurut Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, jaga jarak aman antarpesepeda harus dilakukan 20 meter. Ini demi memutus mata rantai penularan virus corona.

Sebagaimana diketahui, Pemerintah Provinsi DKI meniadakan CFD di areal Jalan Sudirman-Thamrin. Sebagai gantinya, pemerintah menyiapkan 32 titik area CFD. Tidak terpusatnya area CFD ditujukan untuk menekan penularan virus corona.

Area CFD di 32 titik hanya berlangsung tiga jam, yakni dari pukul 06.00 hingga 09.00 WIB. Saat ini Pemprov DKI masih memperpanjang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) masa transisi.

Disadur dari Okezone.com

Car Free Day Ruas Jalan Medan Merdeka MH Thamrin-Sudirman Pesepeda


Loading...