Polsek Indihiang Tangkap Pencuri Spesialis Rumah, Mengaku Lebih Senang Beraksi Solo

Polsek Indihiang Tangkap Pencuri Spesialis Rumah, Mengaku Lebih Senang Beraksi Solo
Tribunjabar.id
Editor: Malda Hot News —Jumat, 3 Juli 2020 14:27 WIB

Terasjabar.id - Jajaran Polsek Indihiang, Polresta Tasikmalaya, membekuk seorang pencuri spesialis rumah yang diduga sudah beraksi lebih dari setahun.

Tersangka berinisial Y (46), warga Cilembang, Kecamatan Cihideung, ditangkap setelah melakukan pencurian di sebuah rumah di Perum Sirnagalih Kencana, Kecamatan Cihideung.

"Tersangka saat ini masih diperiksa intensif karena diduga berprofesi sebagai pencuri spesialis rumah tergolong senior karena diduga beraksi lebih dari setahun," kata Kapolsek Indihiang, Kompol Didik, di Mapolsek Indihiang, Jumat (3/7/2020).

Dari tangan tersangka polisi mengamankan barang bukti di antaranya satu unit laptop, bor listrik, uang dolar, dan tas punggung.

"Tersangka termasuk pemain solo. Dia hanya sendirian melakukan aksinya. Menurut pengakuannya, beraksi sendirian lebih aman dan tidak mudah diketahui," ujar Didik.

Untuk mempertanggungjwabkan pebuatannya, tersangka akan dikenai pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan, dengan ancaman hukuman lebih dari lima tahun penjara.

"Kami terus mengembangkan kasusnya. Termasuk mengorek aksi-aksi yang pernah dilakukan sebelumnya, juga apakah ada pelaku lainnya yang ikut terlibat," ujar Didik. (Tribunjabar.id)



Solo Polsek Indihiang Pencuri Rumah


Loading...