Syukuran Dan Murak Tumpeng Mewarnai Hari Bhayangkara Di Kuningan

Syukuran Dan Murak Tumpeng Mewarnai Hari Bhayangkara Di Kuningan
Tumpeng Hari Bhayangkara ke 74 diberikan kepada anggota tertua dan termuda. Nampak Kapolres AKBP Lukman SD Malik dan istri serta Bupati H Acep Purnama
Editor: Malda Teras Kuningan —Rabu, 1 Juli 2020 12:35 WIB

Terasjabar.id - Peringatan Hari Bhayangkara ke 74 di Polres Kuningan berlangsung secara virtual ditandai acara syukuran dan "murak tumpeg", dihadiri Bupati Kuningan H Acep Purnama, Forkopimda, jajaran Perwira dan anggota diaula Wira Satya Pradhana Mapolres setempat Rabu (1/07-2020)

Peringatan tahun ini kata Kapolres AKBP Lukman Syahril Dandel Malik, SIK cukup unik dilaksanakan sederhana dengan protap protokol kesehatan terkait pandemi Covid-19 dan sangat berbeda degan tahun-tahun sebelumnya. Kegiatan dalam rangkaian Hari Bhayangkara antara lain memusnahkan barang bukti narkoba dan 'miras', serta kegiatan sosial memberi bantuan kepada warga yang terdampak Covid-19, ungkapnya.

Insya Allah, kami memberikan yang terbaik untuk masyarakat Kab Kuningan. Terkait Covid-19 ditegaskan kepada masyarakat, untuk meminimalisir merebaknya pandemi Covid-19, agar menaati protokol kesehatan dengan mendisiplinkan diri menjaga jarak, memakai masker, selalu cuci tangan dan hindari kerumunan, tandasnya.

Gambar

Bupati Acep Purnama dalam sambutannya menyampaikan dirgahayu Bhayangkara ke 74 dan mengapresiasi atas kerjasama yang erat dan solid yang terjalin dengan baik selama ini, khususnya dengan Polres Kuningan yang membuat Kab Kuningan semakin kondusif, sesuai thema "Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif"

Keamanan dan ketertiban masyarakat selama ini kondusif, berkat kerja sama seluruh stake holder, khususnya dengan jajaran Polres Kuningan. Berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat jangan minta dilayani, tegasnya.

Melalui Hari Bhayangkara ke 74 ini, Acep berharap, hari ini harus lebih baik dari hari kemarin. Semoga Polri semakin profesional, modern, dan terpercaya dan semakin dekat dengan rakyat, ujar Acep.

Gambar

Selama ini kerjasama dengan Polres telah terjalin dengan baik. Diantaranya dalam pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), Pemkab dan Polres bergerak memutus mata rantai Covid-19. Bahkan Polres peduli membantu warga terdampak Covid-19. (H WAWAN JR)

Syukuran Tumpeng Bhayangkara Kuningan


Loading...