Dikonfirmasi Positif Virus Corona, Pekerja Tol Trans Sumatera Diisolasi Mandiri

Dikonfirmasi Positif Virus Corona, Pekerja Tol Trans Sumatera Diisolasi Mandiri
(iNews/Abdullah Sani Hasibuan : Google)
Editor: Epenz Hot News —Rabu, 24 Juni 2020 10:34 WIB

Terasjabar.id - Pekerja Jalan Tol Trans Sumatera ruas Tebingtinggi-Parapat Danau Toba, Sumatera Utara (Sumut), dikonfirmasi positif Covid-19. Pekerja tersebut dinyatakan positif sesuai hasil pemeriksaan swab di salah satu rumah sakit di Kota Tebingtinggi.

Kepala Dinas Kesehatan Pemkot Tebingtinggi yang juga Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Tebingtinggi, dr Nanang Fitra Aulia mengatakan, dirinya mengetahui salah satu pekerja tol Trans Sumatera positif Covid-19 atas laporan gugus tugas Provinsi Sumut.

"Pekerja tersebut pendatang dari Klaten dan kerja di Serdangbedagai. Dia dinyatakan positif Covid-19 dari hasil tes swab di salah satu rumah sakit di Kota Tebingtinggi," kata Nanang di Tebingtinggi, Rabu (24/6/2020).

Nanang mengatakan, pihaknya masih akan berkoordinasi dengan Pemprov Sumut terkait pendataan pekerja tersebut karena bukan penduduk kota tersebut. "Nanti akan kami koordinasikan apakah kasus ini masuk data Tebingtinggi atau data tersendiri," ujarnya.

Sementara Manager Batching Plant Waskita Beton Tebingtinggi, Hanintyo Hadiman saat dikonfirmasi membenarkan ada salah seorang pekerja jalan tol yang dinyatakan terpapar Covid-19. Hasilnya diketahui sesuai hasil tes swab di rumah sakit di Kota Tebingtinggi.

Pihaknya langsung menindaklanjuti dengan merujuk pekerja asal Klaten tersebut ke salah satu rumah sakit di Kota Medan. Setelah dua kali dilakukan tes swab, hasilnya negatif Covid-19.

"Atas anjuran dokter, pekerja ini direncanakan melakukan karantina mandiri selama 14 hari di lokasi yang sudah kami sediakan," ujar Hanintyo.

Dia mengatakan, pihaknya juga langsung melakukan rapid test terhadap para pekerja lain. Hasilnya seluruh pekerja tol Trans Sumatera negatif Covid-19.

Berdasarkan data Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Tebingtinggi, saat ini ada 116 Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Tebingtinggi. Sementara untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) berjumlah tiga orang.

Disadur dari iNews.id

Pandemi Virus Corona Jalan Tol Trans Sumatera Tes Swab RS di Kota Tebingtinggi


Loading...