Sebanyak 112 Pengunjung dan Pedagang di 5 Pasar Tradisional di Kabupaten Mojokerto Reaktif Virus Corona

Sebanyak 112 Pengunjung dan Pedagang di 5 Pasar Tradisional di Kabupaten Mojokerto Reaktif Virus Corona
(Gatra : Google)
Editor: Epenz Hot News —Jumat, 19 Juni 2020 10:48 WIB

Terasjabar.id – Sebanyak 112 pengunjung dan pedagang di lima pasar tradisional di Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur (Jatim) reaktif Covid-19. Hasil ini diketahui berdasarkan hasil rapid test massal yang digelar Tim Hunter Dinas Kesehatan Jawa Timur dan Kabupaten Mojokert sejak dua hari terakhir.

Kelima pasar tersebut yakni Pasar Sawahan di Kecamatan Bangsal, Pasar Legi di Kecamatan Mojosari, Pasar Pacet di Kecamatan Pacet, Pasar Dlanggu dan Pasar Pandan. Selain pasar, tim Covid- juga menggelar rapid test untuk warga di dua desa yang kasus Covid-19 cukup banyak.

Lebih dari 1.790 orang ikut dalam tes cepat Covid-19 ini. Mereka sebagian besar pengunjung dan pedagang, serta warga yang tinggal di sekitar pasar. Tes ini dilakukan untuk memastikan pusat perekonomian itu bebas dari Covid-19.

“Kami sengaja melakukan rapid test di pasar karena banyak kerumunan. Di situ tempat orang berkumpul. Apalagi, banyak di antara mereka yang tidak menerapkan protokol Covid-19,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Czovid-19 Kabupaten Mojokerto, Ardi Sepdianto, Jumat (19/6/2020).

Ardi mengatakan, dari lima pasar yang melakukan rapid test, jumlah kasus reaktif paling besar ada di Pasar Swahan. Di pasar tersebut, 78 orang reaktif dari 373 orang yang di-rapid test. Sedangkan di Pasar Dlanggu enam orang, Pasar Pandan tujuh orang, dan Pasar Legi dua orang.

“Hari itu juga langsung kami tindak lanjuti dengan tes swab. Hasil ini nantinya bisa menjadi pertimbangan penanganan, termasuk menutup pasar. Sebab, di Mojokerto kasus Covid-19 meningkat akhir-akhir ini,” ujarnya.

Sementara itu, sejumlah warga menyambut positif rapid test tersebut, meski terlambat. Menurut mereka, rapid test bisa menjadikan warga semakin waspada. “Ya bagus ini, meski terlambat. Sebab, rapid test juga sudah dilakukan di mana-mana. Apalagi, Jatim kasusnya juga tinggi,” ujarnya.

Diketahui, hingga saat ini jumlah kasus positif Covid-19 di Kabupaten Mojokerto mencapai 117 orang. Saat ini mereka menjalani perawatan di RS Prof Soekandar. Sedangkan sisanya menjalani isolasi mandiri di rumah.

Disadur dari iNews.id

Pandemi Virus Corona Pengunjung dan Pedagang Pasar Tradisional Kabupaten Mojokerto Jawa Timur


Loading...