Drama Kisah BTS Blue Sky Dijadwalkan Syuting September 2020, Tidak Diperankan oleh Member BTS

Drama Kisah BTS Blue Sky Dijadwalkan Syuting September 2020, Tidak Diperankan oleh Member BTS
Tribunjakarta.com
Editor: Malda Teras Seleb —Kamis, 18 Juni 2020 09:18 WIB

Terasjabar.id - Kabar terbaru mengenai drama BTS baru saja diumumkan oleh media Korea Selatan.

Drama pra-produksi ini diketahui berjudul Blue Sky.

Dikutip dari Hankyung, tujuh aktor utama dalam drama BTS, Blue Sky, semuanya merupakan rookie alias pendatang baru.

Audisi untuk pemeran utama dijadwalkan akan selesai pada bulan ini.

Sementara untuk proses syuting Blue Sky rencananya akan dimulai pada September 2020 mendatang.

Album The Most Beautiful Moment in Life Part I yang rilis pada 2015.
Album The Most Beautiful Moment in Life Part I yang rilis pada 2015. (Big Hit Entertainment)

Blue Sky merupakan drama tentang BTS yang ceritanya dimulai sejak album The Most Beautiful Moment in Life.

Drama ini nantinya akan berkembang di sekitar konsep album tersebut, dimana ada anak laki-laki yang terluka, berempati dan menghibur satu sama lain.

Pada Agustus 2019 lalu, Bang Si Hyuk membeberkan soal konsep drama BTS yang akan diproduksi.

Dilansir Korea Herald, Big Hit Entertainment bekerja sama dengan perusahaan lokal ternama untuk memproduksi Blue Sky.

Mengutip Hankyung, perusahaan tersebut adalah Chorokbaem Media.

Perusahaan tersebut telah terlibat dalam produksi sejumlah drama Korea hits, seperti Memories of the Alhambra, Knowing Wife, dan My Mister.

Sementara itu, PD Kim Jae Hong dipercaya akan menyutradarai drama BTS ini.

Sedangkan penulis KBS 2TV, Kim Soo Jin, akan bertanggung jawab untuk adaptasi dan skenario Blue Sky.

Drama Blue Sky sendiri diharapkan bisa memberi jawaban pada ARMY terkait jalan cerita Bangtan Universe.

Soal bagaimana para member bertemu dan akhir dari cerita ini.

 

Bangtan Universe merupakan konten atau cerita fiksi buatan Big Hit Entertainment yang menceritakan tentang kehidupan BTS di dunia lain.

Secara umum, karakter dan usia BTS di Bangtan Universe sama seperti aslinya.

Mengutip dari bucontentguide.de, konten Bangtan Universe pertama kali muncul pada 2015 lalu dalam video klip I Need U.

Bangtan Universe sendiri telah dirilis Webtoon-nya.

Webtoon berjudul SAVE ME rilis pada Januari 2019 dengan total 15 episode.

Klik link di bawah ini untuk membaca Webtoon SAVE ME:

Link >>>

Untuk jadwal tayang, Blue Sky dikabarkan akan mengudara pada 2021 mendatang.

Sebelumnya, pada 4 Februari 2020 dalam rapat terbuka perusahaan Big Hit Entertainment, Bang Si Hyuk telah mengumumkan soal jadwal tayang Blue Sky.

“Kami berharap kalian menantikan drama ini."

 

"Kami memperkirakan tayang di paruh kedua tahun 2020 atau paruh awal tahun 2021," ujar Bang Si Hyuk, dilansir Kompas.com.

“Ini adalah kisah yang luar biasa, bagaimana tujuh lelaki bertemu di Bangtan Universe dan bersama mulai perjalanan untuk menyembuhkan,” tambahnya.

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W, Kompas.com/Novianti Setuningsih)




BTS September Blue Sky


Loading...