Rossi Lebih Menghargai MotoGP 2020

Rossi Lebih Menghargai MotoGP 2020
Sportokezone
Editor: Malda Sport Style —Jumat, 12 Juni 2020 13:43 WIB

Terasjabar.id -- Pembalap Yamaha Valentino Rossi lebih menghargai balapan setelah jadwal MotoGP 2020 resmi dirilis. The Doctor mengaku masa isolasi pandemi virus corona membuat pembalap lebih menghargai balapan MotoGP.

Setelah tertunda sejak 8 Maret lalu, MotoGP 2020 akhirnya akan dimulai dari Sirkuit Jerez, Spanyol, 19 Juli mendatang. Total ada 13 seri balapan Eropa yang dirilis Dorna Sports selaku pengelola MotoGP.

Rossi lega MotoGP 2020 akhirnya bergulir. Pembalap asal Italia itu mengatakan masa isolasi membuat para pembalap MotoGP lebih menghargai balapan.

Monster Energy Yamaha's Italian rider Valentino Rossi (2nd R) walks inside his team garage during the first day of the pre-season MotoGP winter test at the Sepang International Circuit in Sepang on February 7, 2020.Mohd RASFAN / AFPValentino Rossi berpeluang menunda pensiun usai MotoGP 2020. (Mohd RASFAN / AFP)

MotoGP 2020 akan menjadi musim terakhir Rossi bersama Yamaha. Musim depan posisi pebalap 41 tahun itu akan digantikan pembalap Petronas Yamaha Fabio Quartararo.

Rossi kemungkinan besar akan menunda pensiun usai MotoGP 2020. Pasalnya, juara dunia Grand Prix sembilan kali itu sedang melakukan negosiasi dengan Petronas Yamaha.

CEO Petronas Yamaha Razlan Razali mengatakan negosiasi pertama dengan Rossi, Jumat (5/6), berlangsung positif.

Sementara itu rekan setim Rossi di Yamaha, Maverick Vinales, menganggap MotoGP 2020 akan terasa aneh. Vinales merasa aneh harus menjalani balapan MotoGP tanpa kehadiran penonton di sirkuit.

"Sudah lama sekali sejak kami menjalani tes di Qatar [Februari 2020]. Ini akan jadi tahun yang unik, musim yang aneh harus balapan tanpa penonton, setidaknya untuk saat ini," ucap Vinales.

(har/nva/CNN)

Yamaha Virus MotoGp Rossi


Loading...