TERASJABAR.ID – Mr DIY Seluruh Indonesia baru saja memberikan informasi penting untuk para jobseeker yang sedang mencari kerja.
Saat ini, Mr DIY Seluruh Indonesia sedang menggelar lowongan kerja (loker) yang terbuka untuk tamatan SMA dan SMK.
Dengan lima posisi sekaligus, loker Mr DIY Seluruh Indonesia tidak boleh dilewatkan begitu saja, terutama oleh lulusan SMA/SMK.
MR.DIY adalah jaringan toko perlengkapan rumah tangga yang berasal dari Malaysia.
Baca Juga: BISA DATANG LANGSUNG! HokBen Jawa Barat Gelar Loker Terbaru, Gini Syaratnya
Didirikan pada tahun 2005, perusahaan ini awalnya berfokus pada penjualan barang-barang kebutuhan rumah tangga dengan harga yang terjangkau.
Tujuan utama MR.DIY adalah untuk memberikan solusi belanja yang hemat bagi konsumen yang mencari produk berkualitas dengan harga yang lebih rendah.
Toko pertama MR.DIY dibuka di Malaysia, dan sejak itu perusahaan ini berkembang pesat, membuka cabang-cabang di berbagai negara di Asia Tenggara, termasuk Indonesia, Thailand, Filipina, dan Vietnam.
Dilansir dari laman resmi Mr DIY Karir, simak informasi selengkapnya berikut ini.
Posisi
- Supervisor
- Asst. Supervisor
- Kasir
- Promotor
- Store Boy (Gudang)
Deskripsi Pekerjaan:
- Memastikan kepuasan konsumen dengan menyajikan pelayanan prima saat konsumen datang dan membeli produk MR DIY.
- Melakukan penjualan dengan cara membantu konsumen untuk menemukan produk yang tepat dan sesuai dengan – kebutuhan konsumen.
- Mengerti, memahami dan mengimplementasikan nilai-nilai MR DIY.