TERASJABAR.ID – Kaikyo Cimahi bergerak di bidang Food & Beverage (F&B). Dan, mereka baru saja memberikan kabar gembira.
Sekarang, Kaikyo Cimahi sedang membuka lowongan kerja (loker) yang terbuka bagi fresh graduate tamatan SMA dan SMK.
Dengan posisi sebagai Cook Helper, loker Kaikyo Cimahi tidak boleh dilewatkan begitu saja.
Dilansir dari laman Instagram @infolokerbandung_id, simak informasi selengkapnya berikut ini.
Baca Juga: Lulusan SMA SMK! PT Otsuka Gelar Loker Terbaru, Ini Syarat dan Link Daftarnya
Posisi: Cook Helper Full Time
Lokasi: Kaikyo Cimahi, Jl. Asem Bar. No.6, Setiamanah, Kec. Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Jawa Barat 40524
Persyaratan:
- Pria/Wanita.
- Min. Pendidikan SMA/K.
- Maks 25 Tahun.
- Bisa memasak, jika belum bisa boleh mendaftar asalkan mau belajar dengan keinginan kuat.
- Jujur, pekerja keras, dan rapih.
- Mampu bekerja dalam team.
- Mampu berkomunikasi dengan baik.
- Bersedia mengikuti pelatihan.
- Bersedia kerja shift.
- Dapat bekerja secepatnya.

Baca Juga: Fresh Graduate Merapat! Mayora Group Gelar Loker 4 Posisi Sekaligus
Cara Melamar:
Jika berminat, kirim berkas lamaran Anda via:
- Email: [email protected]
- Subjek: Cook Helper – Nama
Semoga berhasil!(*)