TERASJABAR.ID – CV Taruna Buana Bandung baru saja memberikan kabar gembira.
Pasalnya, CV Taruna Buana Bandung sedang membuka lowongan kerja (loker) yang terbuka bagi tamatan SMA dan SMK.
Dengan posisi sebagai Staf Gudang, loker CV Taruna Buana Bandung menjadi kesempatan emas bagi lulusan SMA dan SMK yang sedang mencari pengalaman kerja.
Melansir laman Job Street Express, simak daftar posisi, persyaratan, dan cara melamarnya berikut ini.
Baca Juga: FRESH GRADUATE BISA LAMAR! PT Richeese Bandung Gelar Loker Buat Lulusan SMA SMK
Posisi: Staf Gudang
Lokasi: Bandung, Jawa Barat
Gaji: Rp3 juta per bulan
Tanggung Jawab:
- Menerima dan memeriksa barang masuk sesuai dengan nota pengiriman.
- Menyusun barang di tempat penyimpanan sesuai dengan kategori dan sistem FIFO/FEFO.
- Menyiapkan dan mengepak barang untuk pengiriman ke pelanggan.
- Melakukan stok opname berkala dan mencatat data keluar/masuk barang dengan akurat.
- Menjaga kebersihan dan kerapihan area gudang.
- Membantu proses bongkar muat barang dari dan ke kendaraan distribusi.
- Melaporkan barang yang rusak atau hilang kepada atasan langsung.
Baca Juga; TERBARU! PT Stanli Trijaya Mandiri Bandung Buka Loker Posisi Produksi
Kualifikasi:
- Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat.
- Memiliki pengalaman sebagai staf gudang (warehouse staff) minimal 1 tahun diutamakan.
- Sehat jasmani dan rohani, mampu mengangkat barang berat.
- Teliti, disiplin, dan bertanggung jawab.
- Mampu bekerja secara individu maupun tim.
- Bersedia bekerja dalam sistem shift (jika diperlukan).
- Dapat menggunakan komputer dasar dan/atau sistem manajemen gudang (diutamakan).

Cara Melamar:
Jika berminat, segera daftarkan diri Anda secara online melalui:
- Link Daftar: bit.ly/tbanajse
Semoga beruntung!***